TRIBUNNEWS.COM - Presenter sekaligus model kondang Luna Maya kini dikabarkan sedang dekat dengan seorang pria.
Hal itu ia ungkapkan saat ditanya Dewi Perssik ketika menjadi bintang tamu di acara Pagi Pagi Ambyar.
"Tapi ngomong-ngomong sekarang ini lagi deket sama seseorang atau ngga jujur nih kak?," tanya Dewi Perssik dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Selasa (12/4/2022).
"Ia dekat, iya jujur iya," jawab Luna Maya.
"Satu atau dua orang atau tiga orang?" tanya Dewi Perssik lagi.
"Satu," jawab Luna singkat.
Baca juga: Ngaku Pernah jadi Budak Cinta, Luna Maya Rela Lakukan Ini untuk Bertemu sang Pacar
Baca juga: Ngaku Tahu Luna Maya, Livy Renata Sebut Sosoknya Nikah dengan Ahmad Dhani hingga Anggota Trio Macan
Luna Maya mengaku sudah dekat dengan pria itu selama tiga tahun.
"Lama sih, tiga ya kayaknya, hampir," terangnya.
Wanita kelahiran Denpasar, Bali itu blak-blakan mengenal pria itu dari temannya.
Namun ia tidak menyebutkan secara gamblang siapa sosok pria tersebut.
"Dikenalin temen," paparnya.
Meski telah mengenal pria tersebut kurang lebih tiga tahun, Luna Maya mengaku masih belum berpikir untuk buru-buru menikah.
"Belum nyampe lah ya, mau hampirlah ya."
"Nah ini pertanyaan yang ngga bisa gue jawab ya, ngga tau," beber Luna.
Bekukan Sel Telur
Sebelumnya, Luna Maya sempat ramai diperbincangkan di media sosial lantaran melakukan pembekuan sel telur atau Egg Freezing.
Luna Maya beberkan alasan yang mendorong dirinya untuk melakukan hal tersebut.
"Pertama usia, dan masih pengen punya keluarga, pengen masih punya keturunan."
"Trus aku pikir ini adalah satu treatment dan teknologi yang luar biasa," kata Luna Maya.
Ia mengungkapkan, jika pembekuan telur ini sudah ada sejak beberapa tahun lalu.
Baca juga: Cerita Aming Terkait Foto Bareng Ariel NOAH dan Luna Maya: Kalau Nggak Nyaman Pasti Nggak Mau Kan?
Baca juga: Aming Ungkap Tujuan Ajak Luna Maya dan Ariel NOAH Foto Bareng: Mengenang Masa Lalu
Namun, teknologi ini kurang umum di telinga masyarakat Tanah Air.
"Sebenernya udah ada sejak zaman beberapa tahun ke belakang, udah populerlah di Amerika, di Eropa. Di Indonesia juga ada tapi ngga common aja," jelasnya.
Luna Maya kemudian menjelaskan sebenarnya apa tujuan dilakukan Egg Freezing.
"Biasanya dilakukan oleh orang-orang yang misalkan buat orang yang menunda kehamilan tapi ingin memiliki sel telur yang masih bagus."
"Atau mungkin karena masalah kesehatan," ungkapnya.
Yang ia lakukan ini adalah sebagai upaya untuk mencegah hal yang tidak diinginkan di kemudian hari.
"Yah sedia payung aja sebelum ujan. Ini preparation buat aku, kalau aku depannya ternyata udah punya keluarga, telurnya masih bagus," terang wanita usia 38 tahun itu.
Bahkan, ia mengungkapkan ingin melakukan pembekuan sel telur ini sejak beberapa tahun lalu.
"Aku udah pengen udah lama, sebenarnya udah lima tahun, enam tahun ke belakang," beber Luna Maya.
Baca berita terkait Luna Maya lainnya
(Tribunnews.com/ Laras PW)