News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ikmal Tobing dan Indah Lollyta Rencanakan Bulan Madu ke Amerika dan Eropa

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ikmal Tobing dan sang istri, Indah Lollyta langsung merencanakan bulan madu usai menikah pada Sabtu (25/6/2022).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ikmal Tobing dan sang istri, Indah Lollyta langsung merencanakan bulan madu usai menikah pada Sabtu (25/6/2022).

Beberapa negara telah ditentukan keduanya seperti Amerika dan Eropa.

"Mau ke Amerika Serikat sama Eropa," kata Ikmal Tobing saat konferensi pers usai akad, belum lama ini.

Baca juga: Ikmal Tobing Nikahi Indah Lollyta, Beri Uang, Emas dan Sepeda Kesayangan Seharga Ratusan Juta

Ikmal dan Indah pun telah menjadwalkan untuk mengunjungi beberapa tempat istimewa di negara yang telah di tentukan.

"Inggris, gue pengin ke Old Trafford karena Manchester United banget," kata drummer 33 tahun ini.

Selain itu, museum grup musik lejendaris seperti The Beatles dan Nirvana juga akan menjadi destinasi bagi drummer band T.R.I.A.D ini.

Baca juga: Ikmal Tobing Nikahi Indah Lollyta, Beri Uang, Emas dan Sepeda Kesayangan Seharga Ratusan Juta

"Gue pengin ke Old Traford, museum The Beatles, Nivana," tutur Ikmal.

"Ahh aku banget sama mereka," sambung Indah Lolita.

Lebih lanjut, Ikmal masih menentukan keberangkatan bulan madunya itu karena dirinya masih disibukkan dengan pekerjaan. Namun, Ikmal akan mengesampingkan pekerjaannya terlebih dahulu untuk menikmati pernikahannya dengan Indah.

"Jadi gue sengaja istirahat buat konsen sama Indah, sama pernikahan ini, dan Insyaallah nanti Juli balik lagi menuju normal jadwalnya. Sambil kita pikirin kapan kita liburan honeymoonnya," pungkas Ikmal.
--

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini