TRIBUNNEWS.COM - Profil Gong Yoo, seorang aktor asal Korea Selatan yang pernah membintangi film Train To Busan, Squid Game hingga drama korea Goblin.
Gong Yoo lahir pada 10 Juli 1979, ia memiliki nama asli Gong Ji Cheol.
Meskipun debut tahun 2001, Gong Yoo baru populer sejak membintangi drama "Coffee Prince" pada 2007.
Gong Yoo sendiri memilih untuk debut dengan nama panggung, supaya lebih mudah diingat oleh masyarakat.
Baca juga: Sinopsis Film Train To Busan, Aksi Gong Yoo Bertahan Hidup dari Kejaran Zombie
Mengutip Grid, nama 'Gong' diambil dari nama sang Ayah dan 'Yoo' diambil dari nama Ibunya.
Sedangkan, apabila digabungkan, nama Gong Yoo diartikan sebagai 'berbagi' dalam bahasa Korea.
Baca juga: Gong Yoo Luncurkan Akun Instagram Resmi
Selain berakting, Gong Yoo juga kerap menjadi bintang tamu di beberapa acara reality show, seperti Running Man dan lain-lain.
Tidak hanya itu, ia juga memiliki bakat bernyanyi.
Pada tahun 2012, ia pernah mengisi soundtrack drama Big berjudul "Because Its You".
Meski kariernya sedang menanjak di dunia hiburan, Gong Yoo tetap menjalankan wajib militernya di 2008 dan selesai pada 2010.
Profil Singkat Gong Yoo
Nama lahir: 공지철 (Gong Jicheol)
Nama panggung: 공유 (Gong Yoo)
Kebangsaan: Korea Selatan
Tempat, tanggal lahir: Busan, Korea Selatan, 10 Juli 1979
Zodiak: Cancer
Shio: Kambing
Tinggi badan: 184.5 cm
Baca juga: Gong Yoo Akui Kini Lebih Selektif Pilih Peran yang Ingin Diambilnya
Film
‘My Tutor Friend’ sebagai Lee Jongsoo (2003)
‘Spy Girl’ sebagai Choi Kobong (2004)
‘Superstar Mr. Gam’ sebagai Park Chulsoo (2004)
‘S Diary’ sebagai Yooin (2004)
‘She’s on Duty’ sebagai Kang Noyoung (2005)
‘Like a Dragon’ sebagai Park Chul (2007)
‘Finding Mr. Destiny’ sebagai Han Gijoon (2010)
‘Silenced’ sebagai Kang Inho (2011)
‘The Suspect’ sebagai Ji Dongchul (2013)
‘A Man and a Woman’ sebagai Kihong (2016)
‘Train to Busan’ sebagai Seokwoo (2016)
‘The Age of Shadows’ sebagai Kim Woojin (2016)
‘Kim Ji-young: Born 1982’ sebagai Jung Daehyun (2019)
‘Seo Bok’ sebagai Gi Heon (2021)
Aktor Korea Selatan, Gong Yoo
Aktor Korea Selatan, Gong Yoo (Instagram/management_soop)
Drama
‘School 4’ sebagai Hwang Taeyoung (2001/KBS2)
‘Whenever the Heart Beats’ sebagai Park Chanho (2002/KBS2)
‘Hard Love’ sebagai Seo Kyungchul (2002/KBS2)
’20 Years’ sebagai Seo Joon (2003/SBS2)
‘Best Theater: Flying Saucer’ sebagai Ki Jin (2003/MBC)
‘Screen’ sebagai Kim Joonpyo (2003/SBS)
‘My Room, Your Room’ sebagai Kim Sungjoon (2003/Internet Drama)
‘Hello My Teacher’ sebagai Park Taein (2005/SBS)
‘One Fine Day’ sebagai Seo Gun (2006/MBC)
‘Coffee Prince’ sebagai Choi Hankyul (2007/MBC)
‘Big’ sebagai Seo Yoonjae/ Kang Kyungjoon (2012/KBS2)
‘Dating Agency: Cyrano’ sebagai Magician (2013/tvN/Cameo)
‘Guardian: The Lonely and Great God’ sebagai Goblin/ Kim Shin (2016–2017/tvN)
‘Squid Game‘ (2021/Netflix/Special appearance)
‘The Silent Sea’ sebagai Han Yoonjae (Menunggu Pengumuman/Netflix)
Music Video
‘Be Happy’ dari Why (2001)
‘How I Am’ dari Kim Dongryul (2014)
Variety Show
‘Yoo Heeyeol’s Sketchbook’ (KBS2/ 2010/ sebagai bintang tamu episode 76)
‘Running Man’ (SBS/ 2013/ sebagai bintang tamu episode 175)
‘Wooktalk’ (SBS/ 2019/ sebagai bintang tamu episode 1~2)
‘My Dear Youth – Coffee Prince’ (MBC/ 2020)
‘Yoo Quiz on the Block’ (tvN/ 2020/ sebagai bintang tamu episode 82)
(Tribunnews.com, Widya) (Kompas.com, Azizah Pamugarwati) (Grid.id, Ragillita Desyaningrum) (Tribun Ternate, Rizki A. Tiara)