TRIBUNNEWS.COM - Pada chapter sebelumnya ditunjukkan asal usul buah iblis yang dimakan Luffy.
Gomu Gomu no Mi yang memiliki nama asli Hito Hito no Mi dengan tipe Zoan Mitos "Dewa Matahari" Nika, didapatkan Shanks dari kapal Angkatan Laut pemerintah dunia yang ditunggangi agen-agen CP9, Who's Who.
Untuk diketahui, salah satu anggota Tobiroppo Bajak Laut Beasts yang dipimpin Kaidou, Who's Who merupakan mantan agen CP9.
Kini telah muncul spoiler One Piece 1055 di mana mengungkap munculnya siluet Uta di flashback Shanks.
Penggemar pasti tahu bahwa Uta akan menjadi karakter utama dalam film One Piece Red.
Tidak hanya itu, Admiral Ryokugyu dan Luffy telah merasakan haki dari Shanks, itu berarti mereka menyadari kehadiran bajak laut rambut merah di dekat Wanokuni.
Untuk lebih lengkapnya, berikut spoiler One Piece 1055 yang dikutip dari reddit.com.
Baca juga: Film One Piece Red Tayang di Indonesia September 2022 di CGV, Ungkap Hubungan Shanks dan Uta
Spoiler One Piece 1055
One Piece 1055 bakal mengusung judul 'New Era' (Era Baru).
Pada spoiler One Piece 1055 ditunjukkan bahwa Momonosuke menghentikan Yamato karena ingin menyelamatkan Wano sendirian.
Momonosuke mengatakan bahwa menyelamatkan Wano adalah tugasnya.
Momonosuke melanjutkan pertarungannya melawan Admiral Ryokugyu (Aramaki/Green Bull).
Pada pertarungan itu, Momonosuke berhasil menggunakan Bolo Breath, namun belum diketahui apakah Momo telah menguasainya.
Dengan Bolo Breath, Momo berhasil melukai Ryokugyu, namun sepertinya tidak begitu parah.
Ryokugyu bersiap untuk pertarungan yang lebih serius dengan Momo.
Ryokugyu menjuluki Momonosuke sebagai calon Kaidou.
Setelah merasakan haki milik Shanks, Ryokugyu merasakan kehadiran bajak laut rambut merah di dekatnya, dan Ryokugyu pun pergi.
Muncul sketsa kenangan masa lalu Shanks.
Salah satunya adalah siluet Uta yang muncul di flashback Shanks.
Dilihat dari gaya rambutnya, pembocor menyatakan bahwa bayangan itu adalah Uta.
Uta merupakan diva terkenal di dunia One Piece, karakter yang dikatakan sebagai putri Shanks ini akan menjadi karakter utama di film One Piece: Red.
Baca juga: Eiichiro Oda Goda Pembaca One Piece: Cerita Ini dalam Tahap Akhir
Di tempat lain, Sukiyaki mengajak Robin dan Law ke wilayah Wano kuno.
Di tempat itu terdapat Road Poneglyph.
Sukiyaki menjelaskan bagaimana Wanokuni itu ada.
Sebelumnya Wano merupakan pulau yang besar, karena kenaikan permukaan laut wilayah Wano semakin menyempit.
Pembocor belum memastikan alasan 'karena kenaikan permukaan laut' itu sebagai faktor mengecilnya pulau Wano.
Di sisi lain, Kelompok Bajak Laut Topi Jerami masih melanjutkan pestanya.
Pada halaman terakhir, Luffy bersama karakter lain merasakan haki milik Shanks.
Meski menarik, hal di atas masih sebatas spoiler.
Terkait cerita pasti dan lebih lengkapnya, nantikan rilis resmi manga One Piece 1055 bahasa Indonesia.
Jangan lupa juga untuk membeli komik aslinya di Gramedia atau toko buku terdekat.
(Tribunnews.com/Fajar)