TRIBUNNEWS.COM - Beredar di media sosial video CCTV detik-detik Rizky Billar lempar bola biliar ke Lesti Kejora.
Satu di antaranya, dibagikan oleh akun Instagram fanbase @lestialfatih, Selasa (11/10/2022).
Dalam video CCTV tersebut, tampak Rizky Billar diduga tengah syuting di halaman belakang rumahnya.
Di sana banyak kru Rizky Billar dan Lesti Kejora yang masih bertugas.
Tiba-tiba Rizky Billar mengambil sebuah bola biliar dan melemparkannya ke arah Lesti Kejora.
Namun bidikan Billar tersebut gagal mengenai Lesti lantaran dirinya terpeleset.
Baca juga: POPULER Seleb: Kondisi Terkini Nani Wijaya | Polisi Bongkar CCTV KDRT Rizky Billar di Persidangan
Dalam keterangan video, tertulis peristiwa tersebut terjadi pada 29 Oktober 2021.
Jika benar, berarti peristiwa itu terjadi saat Lesti sedang berbadan dua, jauh sebelum dirinya melaporkan Billar atas kasus KDRT.
Meski banyak saksi mata, namun dalam video tersebut tak tampak seorang pun yang menghentikan Billar.
Sebelumnya, sempat beredar pula rekaman CCTV rumah Lesti usai dirinya melaporkan Billar ke polisi atas tindak KDRT.
Rekaman CCTV itu memperlihatkan kondisi rumah sebelum sang pedangdut keluar dari rumah.
Namun menurut pakar telematika, Abimanyu, video rekaman CCTV rumah Lesti Kejora dan Rizky Billar tersebut dinilai sudah direkayasa.
"Menurut saya ini yang ditampilkan yang sekarang viral itu adalah informasi CCTV yang ada rekayasa," kata Abimanyu," dikutip dari Tribunnews.
Abimanyu menemukan dugaan rekayasa setelah dirinya melihat video yang terlalu di zoom dan memotong rekaman waktu dan tanggal yang berjalan.
"Ya kayak dibikin lebih zoom, agak lebih dekat sehingga kemudian informasi date time-nya itu jadi hilang," jelas Abimanyu.
Baca juga: Diduga Ada Tagihan Bank untuk Rizky Billar, Sosok Ini Bongkar Fakta: Setiap Bulan Memang Ada
Selain itu, ia juga melihat ada kejanggalan dalam rekaman CCTV tersebut.
Abimanyu menyebut jika ada adegan yang sengaja dihilangkan pada rekaman itu.
"Ada seorang wanita yang lagi menggendong anaknya, kemudian akhirnya kayak semacam memanggil pembantunya," terang Abimanyu.
"Karena kelihatan ada wanita lain keluar, bisa pembantu bisa saudara, siapapun."
"Menampung anak tersebut kemudian dia kembali turun dan kemudian wanita ini masuk ke dalam ruangan, selesai," paparnya.
Abimanyu juga menyoroti menit yang tidak ditampilkan pada rekaman CCTV tersebut.
"Di rekaman skenario berikutnya adalah tahu-tahu di gerbang, tahu-tahu di halaman lagi berjalan," Abimanyu.
"Dengan jeda kalau nggak salah sekitar 43 menit," sambungnya.
Kuasa Hukum Rizky Billar, Adek Efril memberikan pembelaan kepada kliennya yang diduga melakukan KDRT kepada Lesti Kejora.
Adek Efril juga sempat meminta pihak kepolisian untuk membuktikan tindakan KDRT yang dilakukan Rizky Billar.
Selain itu, Adek Efril menyangkal adanya KDRT yang dilakukan Rizky Billar.
Dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Adek Efril meminta polisi untuk membuktikan soal KDRT yang dilakukan Rizky Billar terhadap Lesti Kejora.
"Polisi itu harus membuktikan dulu, apakah dia dibanting berkali kali," beber Adek, Senin (10/10/2022).
"Sementara statement dari Kabid Humas mengatakan sesuai dengan laporan, bahwa Lesti dibanding berkali kali."
"Ini harus dibuktikan dulu, jika ini tidak terbukti bagaimana," sambungnya.
Menurut Adek, apabila Lesti telah dibanting berkali-kali, seharusnya tulang dari istri Rizky Billar sudah patah.
Namun, kini Lesti hanya mengalami luka lebam dan cedera.
Baca juga: Dengar Kabar KDRT Lesti Kejora, Rizki dan Ridho DA Hubungi Endang Mulyana dan Langsung Direspons
"Kalau dia dibanting berkali-kali, semua tulang sudah patah-patah," terang Adek.
Sementara itu, Adek juga menyampaikan setelahnya Rizky bertengkar dengan Lesti, keduanya sudah berbaikan.
Bahkan sempat menjalani hubungan suami istri.
"Setelah mereka bertengkar, besok paginya sudah baikan."
"Dan sudah melakukan hubungan suami istri, jadi masalah sudah selesai," beber Adek.
Adek heran kepada Lesti yang tiba-tiba membuat laporan pada malam hari.
Padahal diketahui, pagi hari sudah keduanya sudah baikan dan menjalin hubungan suami istri.
Setelah itu, Lesti berpamitan kepada Rizky Billar untuk pulang ke rumah kedua orang tuanya.
"Lesti sudah pamitan kepada Rizky Billar untuk pulang ke rumahnya."
"Kenapa tiba-tiba malemnya ada laporan," ucap Adek.
Adek curiga ada orang ketiga yang memprovokasi Lesti agar melaporkan Rizky Billar.
"Makanya saya bilang kemarin ada pihak ketiga yang sengaja mau mengompori."
"Agar nama Rizky Billar hancur sehancur- hancurnya, hingga pekerjaannya beberapa ditutup," tutup Adek.
Berita lain terkait Rizky Billar dan Lesti Kejora
(Tribunnews.com/Dipta/Indah Aprilin/Dicha Devega)