Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Vokalis grup musik D'Masiv, Rian Ekky Pradipta tampak begitu antusias menyaksikan penampilan Michael Learns To Rock (MLTR).
Hari ini MLTR tampil di Kasablanka Hall, Jakarta, sekaligus sebagai konser penutup Tur Asia 2022, Selasa (8/11/2022).
Setibanya di Kasablanka Hall, Rian membawa piringan hitam yang dilapisi poster MLTR. Rian berhatap mendapat tanda tangan dari musisi asal Denmark tersebut.
"Hari ini kebetulan dapat meet and greet juga sih, jadi mau tanda tangan piringan hitam ini udah bawa, mudah-mudahan nanti lancar tanda tangan dan fotonya," kata Rian ditemui Tribunnews.
Rian mengatakan dirinya sangat mengidolakan grup pop rock beranggotakan Jascha Richter, Mikkel Lentz, dan Kare Wanscher ini.
Ia mengidolakan sejak duduk di bangku sekolah dasar (SD). Bahkan MLTR menjadi satu di antara musisi yang menginspirasinya bermusik.
Sebagai tambahan, MLTR adalah grup band yang berdiri pada 1988 dan telah menjual lebih dari 11 juta kopi album sepanjang mereka berkiprah di dunia musik.
Baca juga: Beri Kejutan Ke Penggemar Indonesia, MLTR Siap Tampil Lagi di Jakarta
MLTR telah memulai tur dunianya pada tahun 2022 ini, dimulai dari Asia pada Oktober 2022 di Jakarta, disusul Surabaya, Makassar, Yogyakarta dan akan kembali ke Jakarta hari ini.