TRIBUNNEWS.COM - Acara ngunduh mantu Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono akan dilaksanakan pada Minggu (11/12/2022).
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono memakai jasa dari Asmoro Dekorasi untuk mendekorasi acara pernikahan mereka.
Dikabarkan, acara ngunduh mantu digelar di Loji Gandrung, Slamet Riyadi Solo, Jawa Tengah.
Sementara itu, Pura Mangkunegaran hanya untuk menerima tamu atau resepsi.
Art Director Asmoro Dekorasi, yakni Pandji Vasco Da Gama mengatakan bahwa tema yang digunakan dalam acara ngunduh mantu adalah tema Mataram Islam.
Baca juga: Erina Gudono Beri Kode Akan Dipingit, Kaesang Pangarep: Sampai Ketemu Lagi di Meja Akad
Untuk ornamen yang digunakan merupakan dekorasi Mataram Islam Yogyakarta dan Solo.
"Kami bikin satu visual di antaranya mrajak sewu."
"Ini kita ambil dari konsep berdirinya Kerajaan Mataram Islam," jelas Pandji, Selasa (29/11/2022), dikutip dari Kompas.com.
Mrajak sewu tersebut berbentuk punden dengan ornamen daun jati, kelapa cengkir gading, bambu, dan cabai.
Semua ornamen yang digunakan itu memiliki makna.
"Daun jati yang kami imajinasikan sebagai daun jati dari alas Donoloyo. Di mana di situ berdirinya Keraton Jogja dan Keraton Solo."
"Kalau untuk cengkir gading itu adalah sebuah filosofi kencenge pikir, bahwa ini kegiatan yang memang dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan sudah dipertimbangkan."
"Kemudian, ada mrajak sewu bambu dan lombok sebagai identifikasi dari sebuah hajatan, di mana kami memohon kepada alam agar mendukung semua kegiatan ini," beber Pandji.
Mrajak sewu akan diletakkan di Loji Gandrung untuk melengkapi dekorasi lainnya dalam acara ngunduh mantu.
"Ornamen ini nanti kami letakkan di Loji Gandrung melengkapi dekorasi belakang yang gebyok yang terdiri dari ornamen Solo dan Jogja tadi."
"Untuk bunga-bunganya nanti bunga anggrek, kasablanka, pikok, baby breath dan material daun yang lain dan itu semuanya nuansa putih," imbuhnya.
Tema Mataram Islam diambil karena merupakan cikal bakal berdirinya Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat dan Kasultanan Yogyakarta.
"Mengingat mempelai ini kan dari Solo dan Jogja," papar pemilik Asmoro Dekorasi, Ranu Asmoro.
Ribuan relawan Jokowi menginap di Asrama Haji Donohudan Boyolali
Diketahui, terdapat ribuan relawan Presiden Joko Widodo turut meramaikan acara ngunduh mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Para relawan tersebut akan menginap selama dua hari di Asrama Haji Donohudan Boyolali pada Sabtu (10/12/2022) dan Minggu (11/12/2022) mendatang.
"Ada 5.000 relawan yang menginap di Asrama Haji Donohudan," ucap Kepala Unit Pengelola Asrama Haji Donohudan, Bambang Sumanto.
(Tribunnews.com/Katarina Retri) (Kompas.com/Kontributor Solo, Labib Zamani)
Berita lainnya terkait Kaesang Pangarep dan Erina Gudono