TRIBUNNEWS.COM - Sempat deg-degan jelang akad nikah, ekspresi terkejut Kaesang Pangarep usai berhasil ucapkan ijab kabul dalam satu tarikan napas jadi sorotan.
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono resmi menikah pada Sabtu (10/12/2022).
Prosesi akad nikah Kesang Pangarep dan Erina Gudono digelar di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, Yogyakarta.
Lantaran ayah Erina, Mohammad Gudono telah tiada, pihak mempelai wanita diwakilkan oleh sang kakak, Allen Adam Rinaldy Gudono.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono didapuk menjadi saksi nikah dari pihak Kaesang Pangarep.
Sementara itu, Mensesneg Pratikno yang jadi saksi pihak Erina Gudono.
Baca juga: Deg-degan Jelang Akad Nikah, Kaesang Lakukan Ekspresi Kocak hingga Beri Simbol Sarangheyo ke Kamera
Mengutip dari siaran langsung KompasTV, Kaesang mengaku deg-degan jelang akad nikah.
"Bismillahirrahmanirrahim, ananda Kaesang Pangarep, putra Bapak Haji Joko Widodo," kata Allen.
"Ya, saya," jawab Kaesang singkat.
"Saya nikahkan ananda dengan Erina Sofia Gudono, putri Bapak Haji Muhammad Gudono nikah untuk ananda sendiri."
"Dengan maskawin berupa seperangkat alat salat, logam mulia 10, 12, 20, 22 gram dan uang tunai sebesar Rp300 ribu dibayar tunai," sambung Allen.
Saat ijab diucapkan, Kaesang tak mampu menyembunyikan ketegangannya.
Namun semua beban dan ketegangan tersebut sirna seketika kala dirinya berhasil mengucap kabul dalam satu tarikan napas.
"Saya terima nikahnya Erina Sofia Gudono binti Mohammad Gudono dengan maskawin tersebut dibayar tunai," ucap Kaesang.