TRIBUNNEWS.COM – Dito Mahendra diketahui tidak hadir menjalani sidang di Pengadilan Negeri Serang pada Senin (12/12/2022) lalu.
Pihak Dito beralasan jika pada hari itu sedang mengalami sakit Demam Berdarah Dengue (DBD)
Ketidakhadiran Dito tersebut tentu membuat Nikita Mirzani merasa kesal.
Hal ini lantaran Nikita Mirzani mengaku telah merasa dirugikan dan dizalimi oleh Dito Mahendra.
“Yang melaporkan aku kenapa nggak datang hari ini? Padahal aku udah dizalimi, aku dipenjarakan, padahal hari ini aku bisa bertemu dengan saudara Dito,” kata Nikita Mirzani di kanal YouTube Cumicumi, Selasa (13/12/2022).
Wanita yang kerap disapa Nyai itu lantas menyinggung Dito yang beralasan sedang terkena demam berdarah.
“Dia ternyata kena DBD, padahal ini lagi nggak musim DBD sayang,” kata Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani menyayangkan Dito Mahendra yang tidak datang dalam persidangan.
Padahal, jika Dito juga koperatif, Nikita Mirzani mengungkapkan jika masalah juga akan cepat selesai.
“Kecewa pasti, karena jadinya berlarut-larut, tapi kalau dia hadir kan jadinya cepat selesai,” katanya.
Baca juga: Nikita Mirzani Alami Pengapuran Tulang Leher, sang Pengacara Minta Kelonggaran Hukum
Lebih lanjut, Nikita Mirzani menyebut jika seharusnya Dito berani datang untuk mempertanggungjawabkan apa yang telah dilakukan.
“Kalau emang dia berani dan bisa mempertanggungjawabkan apa yang telah dia lakukan terhadap saya, harusnya dia berani datang,” ujar Nikita.
Tidak berhenti sampai disitu, Nikita Mirzani lantas menyebut jika tidak hadirnya Dito di persidangan kemarin lantaran merasa bingung karena mendapat dua panggilan sidang.
“Atau mungkin dia bingung mau datang ke sini atau mau datang ke KPK, iya kan?,”