News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Drama korea

Suzy dan Yang Se-jong Bakal Adu Peran dalam Drama Korea Doona! yang Segera Tayang di Netflix

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suzy (kiri) dan Yang Se-jong (kanan) - Drama Korea Doona! mempertemukan Suzy dan Yang Se-jong sebagai pemeran utamanya. Donna! bakal segera tayang di Netflix.

TRIBUNNEWS.COM - Bersiaplah menyaksikan suguhan drama Korea terbaru dari Netflix yang berjudul Doona!.

Cerita Donna! diadaptasi dari webtoon populer yang berjudul sama.

Drama Korea Doona! mempertemukan Suzy dan Yang Se-jong sebagai pemeran utamanya.

Doona! mengusung genre drama romantis antara seorang mahasiswa tahun pertama dengan mantan bintang K-pop.

Keduanya bertemu di sebuah rumah kos.

Suzy akan memerankan karakter bernama Doona dan Yang Se-jong akan memerankan Joon.

Drama Korea Doona! mempertemukan Suzy dan Yang Se-jong sebagai pemeran utamanya.

Baca juga: Nonton Drakor Still 17 Episode 9 Sub Indo, Perhatian Shin Hye Sun pada Yang Se Jong, Akses di Sini

Doona dikenal sebagai vokalis utama sebuah idol group dan mendatangkan ketenaran bagi grup tersebut.

Secara mendadak Doona mengumumkan pensiun dan mengurung diri di sebuah rumah kos.

Kos yang disewa Donna terletak di kawasan kota pelajar.

Joon adalah seorang mahasiswa dengan kondisi keuangan pas-pasan.

Pertemuannya dengan Doona membuat Joon mengubah kehidupan Joon.

Joon merasa harus bisa melindungi Doona dari kenyataan pahit dengan kehangatan.

Drama Korea Doona! mempertemukan Suzy dan Yang Se-jong sebagai pemeran utamanya.

Baca juga: Sederet Artis Drakor Donasikan Uangnya Untuk Korban Banjir di Korea Selatan, Ada Suzy Hingga IU

Akting Suzy dan Yang Se-jong

Sebagai mantan idol K-pop, Suzy diyakini dapat menghadirkan pergulatan batin pelik yang dirasakan Doona.

Seperti diketahui, akting Suzy selalu menuai pujian dalam setiap peran yang ia bawakan.

Termasuk perannya dalam serial Start-Up dan Uncontrollably Fond.

Drakor Start Up (Tangkap layar akun YouTube tvN DRAMA)

Tak heran kemampuannya membuat para penggemar merasa Suzy paling layak memerankan karakter webtoon tersebut.

Sementara itu Yang Se-jong juga memiliki daya tariknya tersendiri.

Akting Yang Se-jong dalam Temperature of Love dan Still 17 berhasil mencuri perhatian para penonton.

Drakor Still 17 (Tangkap layar Viu.com)

Chemistry yang erat antara Suzy dan Yang Se-jong dipastikan membuat para penonton takluk.

Donna! digarap oleh sutradara Lee Jung-hyo.

Sebelumnya, Lee Jung-hyo telah menghasilkan karya-karya yang digemari seperti Crash Landing on You dan Romance Is a Bonus Book.

Kini, dalam project terbarunya bersama Suzy dan Yang Se-jong Lee berjanji akan menghadirkan tayangan istimewa tentang pasangan berumur 20-an.

Nantikan penayangan perdana Doona! hanya di Netflix.

(Tribunnews.com/Dipta)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini