Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Brisia Jodie mengaku ketagihan syuting web series meskipun pengalaman perdananya cukup berat.
Saat syuting web series 'Jodoh Atau Bukan' produksi Arjuna Mega Films, Jodie baru sembuh dari sakit pada organ livernya.
Namun, Jodie justru merasakan keseruan ketika ia jalani syuting dengan jadwal yang padat hingga dini hari.
Baca juga: Brisia Jodie Akui Pernah Dibully hingga Nangis Karena Tidak Pakai Make Up
"Mau lagi ya series, seru banget bangun kemistri dengan pemain lain, terus ngerasain kerja yang setiap hari kerja dari pagi sampai subuh non stop sih," ujar Brisia Jodie di kawasan Lebak Bulus Jakarta Selatan, Selasa (10/1/2023).
Jodie bercerita ketika dirinya jalani syuting hari pertama di series tersebut kondisinya belum prima pasca dirawat.
Meskipun dengan tertatih-tatih, Jodie bersyukur bisa menyelesaikan setiap scenenya dengan aman.
"Aku sakit liver sama gerd, setiap berdiri muntah, setiap gerak muntah, waktu itu bener-bener day one luar biasa banget," ungkap Jodie.
"Untungnya dikasih kekuatan sama Tuhan di day one jadi kuat lah, cuman tetap aja butuh pertolongan sih," terangnya.
Dalam series tersebut Jodie akan beradu akting dengan Megan Domani, Rayn Wijaya, Brisia Jodie, Salshabilla Adriani, Ibrahim Risyad, Hannah Hannon, Kevin Leonardo, hingga Nicho Bryant
Rencananya web series produksi Arjuna Mega Films akan tayang di platform streaming di WeTV pada 13 Januari 2023.