News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Iwan Fals Akui Tak Biasa Manggung dengan Biaya Mahal

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Iwan Fals Ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (12/1/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Iwan Fals akan hadir dalam konser Petisi Cinta: Manusia Setengah Dewa yang digelar pada 25 Februari 2023.

Harga konser tersebut dibandrol dari yang termurah yaitu kategori silver seharga Rp 1,5 juta, selanjutnya Gold Rp 2,5 juta, dan Platinum Rp 3,5 juta.

Baca juga: Bakal Tampil di Konser Bertema Isu Lingkungan, Iwan Fals Harap Lagu-lagunya Sentuh Hati Para Pejabat

Kemudian yang termahal ada kategori diamond seharga Rp 5 juta dan Black Diamond Rp 6,5 juta.

Perihal ini, awalnya Iwan Fals sempat terkejut dan tika percaya diri (pede) dengan harga tiket yang menurutnya mahal.

"Saya kan biasa tiket berapa sih paling mahal, ya di rumah itu pun Rp 150 ribu pernah juga Rp 1,5 juta tapi terbatas," kata Iwan Fals ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Tapi setelah mendengar bahwa ada penyanyi yang lebih mahal darinya saat menggelar konser ia jadi percaya diri.

Baca juga: Iwan Fals Berkolaborasi dengan Dikta dan Dewi Gita di Konser Petisi Cinta

Baginya, harga di konsernya kali ini tak seberapa ketimbang Syahrini yang sempat menggelar konser seharga Rp 25 juta.

"Oh tadi kurang pede, tapi setelah masuk ada yang bilang diceritain, itu dulu maaf sebelumnya katanya Syahrini itu ada yang Rp 25 juta tuh om’, ‘hah iya’," cerita Iwan Fals.

"Diceritain juga, dapat jam tangan tapi ada berliannya dikit-dikit, maju mundur. Ya itulah membuat saya agak entengan, rupanya oh," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini