Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM - Belum lama ini BLACKPINK hadir dalam konser amal di Perancis.
Konser tersebut diselenggarakan oleh ibu negara Prancis Brigitte Macron, bertajuk Le Gala des Pièces Jaunes.
Baca juga: Lisa BLACKPINK Raih 3 Rekor Dunia Tambahan Sebagai Penyanyi Solo
Di konser amal tersebut, BLACKPINK membawakan lagu Pink Venom dengan pemain cello terkenal dunia, Gautier Capuçon.
Serta membawakan lagu Shut Down dengan pemain biola, Daniel Lozakovich.
Hasil penjualan tiket dari konser amal ini, disumbangkan ke rumah sakit yang ada di Perancis.
"Hasil dari penjualan tiket untuk acara ini dan seluruh dana yang terkumpul dari konser ini akan disumbangkan ke Yayasan Rumah Sakit Prancis," kata Ibu negara Prancis Brigitte Macron, dikutip dari Soompi, Senin (30/1/2023).
Baca juga: SOSOK Brigitte Macron, Istri Emmanuel Macron Sekaligus Ibu Negara Prancis, Lebih Tua 24 Tahun
"Kami sangat senang memiliki BLACKPINK, yang memiliki pengaruh besar di seluruh dunia, untuk bergabung dengan kami dalam acara yang sangat berarti ini," lanjutnya.
Untuk memperingati acara tersebut, BLACKPINK juga berfoto bersama presiden Prancis Emmanuel Macron dan ibu negara Prancis Brigitte Macron.
Pada kesempatan ini, mantan pemain tenis profesional Swiss, Roger Federer juga ikut foto bersama anggota BLACKPINK.
Sebelumnya beberapa hari yang lalu, Lisa juga sempat berfoto dengan pemain sepak bola asal Brazil, Neymar dan menjadi trending topik.
-