Laporan Wartawan Tribunnews.com Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Personel grup musik Juicy Luicy sering wira-wiri di berbagai festival musik.
Dan biasanya mereka tampil di sore atau malam hari.
Karena acap tampil di panggung outdoor, perawatan wajah bagi mereka menjadi sangat penting.
Julian Kaisar dkk tak ingin terlihat kucel dalam aksi panggungnya.
Apalagi kalau sampai muka mereka terlihat berminyak.
Baca juga: Yunita Lestari Sindir Shelvie Hana Wijaya, Daus Mini Sebut Mantan Istrinya Cari Panggung
"Kita sering banget perform di outdoor, ternyata penting banget day cream yang ada UV protection dan facial washnya," ujar Julian, vokalis Juicy Luicy.
Mereka menyadari merawat kulit bukan hanya kebutuhan kaum hawa, tapi lelaki juga punya kebutuhan yang sama.
"Skincare buat cowok juga bisa. Ya apalagi kita sering banget perform di luar ruangan kan," sambung Julian.
Bahkan perawatan wajah sudah menjadi bagian dari rutinitas mereka dalam keseharian. Apalagi kalau sudah jadwalnya tampil di panggung.
Karena rutinitas itulah Juicy Luicy kini bekerjasama dengan Elesinar Chrismas dalam peluncuran skincare Khaloo Beauty.
Elesinar Chrismas adalah putri dari salah satu pemilik ShiShi Bar Bali. Juicy Luicy bahkan hadir di acara meet and greet Khaloo di Pekabaru beberapa waktu silam.
Sekadar info, Juicy Luicy adalah grup musik pop asal Bandung yang dikenal dengan lagu mereka yang berjudul Tanpa Tergesa.
Nama band tersebut terus mendapat perhatian publik setelah mengeluarkan single baru berjudul 'Lantas'.
Nama Juicy Luicy terinspirasi dari film 50 First Dates yang dibintangi oleh Adam Sandler dan Drew Barrymore.
Dalam film tersebut, Drew memerakan tokoh bernama Lucy.
Juicy Luicy menambahkan huRUF 'i' di tengahnya.