TRIBUNNEWS.COM - Gugatan cerai Aldila Jelita kepada Indra Bekti sempat menjadi sorotan karena sang presenter masih dalam kondisi sakit.
Banyak publik yang menduga, Aldila Jelita menggugat cerai karena sakit yang diderita Indra Bekti.
Terkait isu tidak benar itu, Aldila Jelita akhirnya memberikan klarifikasi.
Wanita yang akrab disapa Dila itu membantah semua tuduhan tersebut.
"Bukan karena itu," tegas Dila, dikutip dari YouTube Cumi-cumi, Selasa (7/3/2023).
Didampingi kuasa hukumnya, Milano Lubis, Dila mengatakan sebelumnya pernah mengalami masalah rumah tangga yang lebih besar.
Alih-alih meninggalkan Bekti, Dila justru tetap membersamainya ketika itu.
"Kalau mau ngomongin rumah tangga saya pernah ngalamin yang lebih daripada ini, tapi saya masih mendukung dia," ucap Dila.
Baca juga: Aldila Jelita Terganggu Dihujat Pasca-gugat Cerai Indra Bekti, Siap Laporkan Haters: Kok Sok Tahu
Menurutnya, kondisi Bekti yang kini sakit atau tak memiliki uang bukan masalah yang besar.
Wanita kelahiran Malaysia itu mengaku, sebelumnya pernah hidup miskin dan berjuang sendiri.
"Kalau cuma sakit, nggak punya duit, itu hal kecil buat saya," ujar Dila.
"Saya pernah hidup sendiri, hidup miskin, berjuang sendiri. Cuman bukan masalah itu kok," paparnya lagi.
Dalam kesempatan yang sama, Dila kembali menegaskan masalah yang terjadi dengan Bekti pada tahun 2020, lalu.
Perbedaan prinsip keduanya yang mengakibatkan Dila dan Bekti memilih untuk mengakhiri biduk rumah tangga, yang dibangun selama 13 tahun itu.
Dila menilai tidak ada perubahan atas kesepakatan yang dibuat kala itu.
"Di tahun 2020 memang udah ada masalah. Aku udah berkomitmen kalau kita tetep tidak ada perubahan ya aku tidak bisa lanjut lagi," ucap Dila.
"Bukan masalah sakit atau gimana, nggak kok," tegasnya lagi.
Disinggung soal tak ada perubahan, Dila meginginkan harus dilakukan oleh keduanya dan bukan dari satu pihak saja.
Lantaran dirinya tak mau ada pihak yang tersakiti hingga berdampak pada kedua putrinya.
"Ya perubahan aja, dua-duanya juga. Saya nggak bisa ngomong saya sendiri atau Mas Indra sendiri (yang harus berubah)."
"Pokoknya perubahan dalam diri kita masing-masing biar nggak menyakiti kedua belah pihak dan anak-anak," pungkas Aldila.
Baca juga: Aldila Jelita Gugat Cerai Indra Bekti, Sebut Indy Barends Sosok Penengah
Siap Laporkan Haters yang Menghujatnya
Melansir YouTube Intens Investigasi, Aldila Jelita mengaku siap melaporkan para haters yang menghujatnya.
Ibu dua anak itu merasa terganggu dengan bully-an dari warganet di sosial media.
Disampaikan kuasa hukumnya, Milano Lubis, saat ini masih dalam proses pengecekan untuk memilah akun mana yang akan dilaporkan.
Aldila akan melaporkan warganet yang dinilai sudah keterlaluan dalam melontarkan hujatan.
Apalagi hujatan itu sudah sampai menggiring opini yang tidak benar.
"Pokoknya tunggu ajalah, kita lagi cek dulu," ujar Milano.
"Yang parah-parah aja, tapi kalau standar (hujatannya) karena memang nggak tahu, biasa ajalah," lanjutnya
"Tapi kalau sudah menggiring (opini), fitnah ya nanti akan kita laporkan," tutur Milano lagi.
Milano juga menyampaikan komentar negatif dari warganet sudah sangat menganggu Aldila.
Apalagi sudah menyangkut kondisi rumah tangga Aldila dan Bekti.
"Ya pasti menganggu," ucap Milano.
"Inikan masalah pribadi bukan untuk konsumsi publik, kalau nggak tahu jangan menggiring opini yang nggak baik," tutup Milano.
(Tribunnews.com/Ayu)