TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan selebritas Audy Item dan Iko Uwais sukses berkarier di dunia hiburan.
Setelah sukses di dunia entertainment, Audy Item dan Iko mulai merambah ke dunia bisnis.
Audy Item bersama suami meluncurkan menu makanan Sadjian Lado dan Iko Uwais Freez Dried Fruit dengan menjunjung tinggi cita rasa Indonesia.
Baca juga: Audy Item Menangis Lihat Iko Uwais Terluka Bakar Saat Syuting, Sampat Larang Suami Main Film Action
Audy Item membeberkan alasan dirinya merambah bisnis kuliner, karena kegelisahannya dengan makanan Indonesia yang sulit didapatkan di luar negeri.
"Selama ini kalau ke luar negeri susah sekali mencari makanan yang pas di lidah. Apalagi Iko selama ke luar negeri, dia kangen masakan Indonesia," kata Audy Item dalam jumpa persnya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (18/4/2023) sore ditemani Iko Uwais.
Atas kegelisahan tersebut, Audy pun mengeluarkan menu makanan baru yakni rendang, dendeng, hingga paru yang siap ia pasarkan hingga luar negeri.
"Kenapa rendang, karena ini makanan yang enak sekali di Indonesia atau dunia dan simpel sekali. Bisa dibawa ke luar negeri juga tanpa pengawet," ujar Audy Item.
"Bahkan, saya suka membawakan Iko rendang kalau dia lagi ada syuting di luar negeri. Sebab, saat sampai di sana, Iko cuma tinggal angetin saja," ucap Audy Item.
Baca juga: Iko Uwais Berdamai dengan Pelapor Kasus Pengeroyokan, Suami Audy Item: Ribut Bukan Jalan Terbaik
Alasan Audy Item merambah ke dunia kuliner, karena ia dan Iko suka kulineran saat bepergian kemana pun, baik ke luar kota atau luar negeri.
Sehingga, Audy Item mulai mengumpulkan niat untuk menjalani bisnis kuliner dengan makanan yang ia sukai.
"Siapa tahu, teman-teman Iko yang di luar negeri suka dengan makanan ini. Sekaligus dibesarkan hingga ke mancanegara," terang Audy Item.
Senada dengan Audy, Iko Uwais membenarkan bahwa dirinya suka rindu masakan Indonesia, saat menerima tawaran pekerjaan di luar negeri.
Sebab, Iko Uwais kesusahan mencari makanan yang sesuai dengan selera lidahnya.
Sehingga, dia sering menyantap makanan bekal dari sang istri.