News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Korea Corner

Agensi Tutup Komunitas Weverse Moonbin dan Sanha ASTRO Hari Ini

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sub Unit ASTRO, Moonbin dan Sanha

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUNNEWS.COM - Fantagio selaku agensi dari grup ASTRO, hari ini resmi menutup komunitas Weverse Moonbin dan Sanha ASTRO.

Padahal komunitas Weverse Moonbin dan Sanha ASTRO baru dibuka kurang dari dua minggu.

Baca juga: SinB VIVIZ Tulis Surat untuk Mendiang Moonbin ASTRO: Ku Pikir Kita akan Menua Bersama

Ditutupnya komunitas Weverse untuk sub unit ASTRO tersebut, dikarenakan telah tutup usianya Moonbin belum lama ini.

"Sambil mengungkapkan kesedihan mendalam kami atas meninggalnya Moonbin artis kami ASTRO secara tiba-tiba, kami membuat pengumuman terkait penangguhan layanan Weverse Moonbin & Sanha," kata agensi itu, dikutip dari Soompi, Minggu (30/4/2023).


"Setelah penghentian layanan, postingan, foto, atau video tidak dapat dilihat atau diunggah di semua menu, dan tidak mungkin untuk masuk ke komunitas setelah layanan berakhir," lanjutnya.

Moonbin dan Sanha pertama kali meluncurkan komunitas Weverse mereka pada 17 April 2023.

Baca juga: ASTRO Batalkan Jadwal Luar Negeri Pasca Meninggalnya Moonbin

Hanya dua hari sebelum kematian tragis Moonbin di rumahnya.

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan dalam menggunakan layanan ini," ungkap agensi.

Selain komunitas Weverse, hari ini juga terakhir ruang memorial untuk Moonbin dibuka.

Agensi Fantagio meminta privasi usai Moonbin meninggal dunia, tak ingin ada komentar soal member ASTRO tersebut di belakangnya. (Tangkapan Layar Soompi)

"Ruang memorial dapat dikunjungi hingga 30 April. Jadi harap gunakan ruang memorial yang telah disiapkan semaksimal mungkin," kata agensi, belum lama ini.

Ruang memorial ini digunakan untuk menampung surat dan karangan bunga dari penggemar Moonbin di seluruh dunia.

Adapun penggemar atau AROHA Indonesia yang juga mengirimkan karangan bunga untuk mendiang Moonbin.

Sebagaimana diketahui, Moonbin ASTRO ditemukan meninggal dunia di rumahnya di kawasan Gangnam, Seoul, pada Rabu (19/4/2023).

Pihak kepolisian menduga sang artis melakukan bunuh diri.

Namun karena tidak menemukan adanya surat wasiat ataupun catatan bunuh diri, polisi masih terus menyelidiki penyebab kematian dari sang artis.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini