Sebelumnya, Inara Rusli telah menuntut harta royalti lagu yang dibuat Virgoun untuk dirinya, termasuk lagu 'Surat Cinta untuk Starla'.
"Dan terkait dengan royalti, royalti ini adalah nafas kehidupan daripada Virgoun karena waktu itu mendapatkan 80 persen dari pada pendapatan royaltyi."
"Berdasarkan perjanjian dengan label tahun 2015," papar Arjana Bagaskara, dikutip dari YouTube Cumicumi, Selasa (23/5/2023).
Arjana menegaskan, Inara wajib menerima haknya sebelum resmi berpisah dari Virgoun.
"Kenapa itu digugat karena termasuk harta bersama."
"Jadi perjanjian ini lahir setelah perkawinan, perkawinan terjadi di tahun 2014, artinya seluruh pendapatan itu adalah hak dari klien saya," tegasnya.
"Oleh karena itu dalam petitum kami meminta 2/3 bagian dari royalti atau pendapatan bersih itu dipotong dengan pajak dan diberikan kepada klien saya," sambung Arjana.
(Tribunnews.com/Katarina Retri/Rinanda) (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)
Berita lainnya terkait Virgoun dan Rumah Tangganya