News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Spoiler One Piece 1085: Nefertari D Lily, Im Menyerang Cobra dan Sabo

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

One Piece - Ace, Luffy, Yamato. Berikut spoiler One Piece 1085 yang mengungkap nama asli Ratu Lily adalah Nefertari D Lily. Im Menyerang Cobra dan Sabo dengan black/shadowy arrow.

TRIBUNNEWS.COM - Manga One Piece chapter 1085 dikabarkan bakal rilis resmi pada Minggu, 4 Juni 2023.

Jelang perilisannya, kini telah muncul spoiler singkat One Piece 1085 yang sudah beredar.

Di Reddit, spoiler One Piece 1085 dibagikan oleh gyrozepp2 yang mengklaim telah dikonfirmasi oleh Redon.

Pada bocoran cerita yang beredar ini, terungkap nama asli Ratu Lily.

Nama asli Ratu Lily adalah Nefertari D Lily.

Dalam artian jika benar, berarti Vivi merupakan keturunan klan D.

Disebutkan juga bahwa Im menyerang Cobra dan Sabo dengan black/shadowy arrow.

Baca juga: One Piece Live Action Bakal Tayang Tahun Ini di Netflix

Selain itu, Im menyadari bahwa Wapol sedang memata-matai mereka, namun Wapol berhasil kabur.

Vivi ditangkap oleh CP0 dan Wapol muncul di ruangan tempat CP0 dan Vivi berada.

Cobra meminta Sabo untuk memberi tahu Luffy dan Vivi bahwa mereka dari keluarga D (klan D).

Pada spoiler tersebut terdapat tambahan informasi.

Disebutkan bahwa Cobra tahu nama asli 'Im', dan tampaknya dia mungkin salah satu dari 20 pemimpin pendiri WG.

Cobra tidak memberikan informasi lebih lengkap karena telah dibunuh oleh Im.

Kemungkinan juga Gorosei memiliki kekuatan buah iblis.

Saat Sabo menyerang Gorosei, bayangan besar seperti monster muncul di belakang mereka dan semua bayangan berbeda satu sama lain.

Imu mungkin juga memiliki beberapa kekuatan buah iblis.

Kendati menarik, hal di atas masih sebatas spoiler alias bocoran cerita.

Untuk cerita pastinya, kita tunggu bersama rilisnya manga One Piece chapter 1085.

Jangan lupa juga untuk membeli komik aslinya di Gramedia atau toko buku terdekat.

(Tribunnews.com/Fajar)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini