TRIBUNNEWS.COM - Simak sederet fakta-fakta akad nikah Denny Caknan dan Bella Bonita yang berlangsung hari ini, Jumat (7/7/2023) di The Sun Hotel, Madiun, Jawa Timur.
Denny Caknan dan Bella Bonita telah sah menjadi pasangan suami dan istri pada pukul 19.00 WIB.
Setelah ijab kabul diucapkan Denny Caknan dalam satu kali tarikan napas, suami Bella Bonita ini sempat melakukan selebrasi.
Berikut sederet fakta-fakta akad nikah Denny Caknan dan Bella Bonita yang Tribunnews rangkum dalam berbagai sumber:
1. Ijab Kabul Pakai Bahasa Jawa Krama
Melansir Instagram Story sahabat Bella Bonita, @_anindyanf terekam momen saat Denny Caknan mengucapkan kalimat ijab kabul.
Denny Caknan mengucapkan akad nikah menggunakan bahasa jawa krama.
Baca juga: Sahabat Nilai Bella Bonita Lebih Dewasa, Bisa Momong Denny Caknan
"Kalih mas kawin kalih welas gram emas, arto kalih welas ewu riyal dibayar kontan," ujar Denny Caknan di hadapan mertua.
Saat itu juga, para saksi langsung spontan mengucapkan kata 'sah'.
Diketahui, akad nikah dan walimahan Denny Caknan-Bella Bonita hanya dihadiri keluarga inti dan kerabat terdekat saja.
Sehingga, acara berlangsung dengan sakral dan khidmat.
2. Selebrasi setelah Sah
Setelah sah menjadi suami Bella Bonita, Denny Caknan meluapkan kebahagiaannya dengan melakukan selebrasi.
Masih dilansir Instagram @_anindyanf, terdengar suara Denny Caknan sempat berteriak, sesaat setelah selesai mengusapkan ijab kabul.
Tak berselang lama penyanyi 29 tahun itu bangkit dari posisi duduknya kemudian berlari meninggalkan sejenak meja akad nikah.
Bahkan, Denny Caknan terlihat berapa kali melompat di hadapan tamu yang hadir.
Kemudian laki-laki yang kini sah menjadi suami Bella Bonita itu kembali lagi ke meja akad dengan menjabat tangan ayah Bella dan dua saksi nikah.
"Sah," teriak seluruh undangan yang ada dalam acara tersebut.
3. Kenakan Pakaian Adat Jawa Warna Putih
Saat ijab kabul dan walimahan, Denny Caknan tampil serasi dengan busana pernikahan adat Jawa warna putih.
Denny tampak gagah dengan beskap warna putih dan blangkon.
Sementara Bella mengenakan riasan paes dan kebaya warna putih panjang.
4. Hanya Dihadiri 150 Tamu Undangan
Diberitakan sebelumnya, tercatat ada 150 tamu yang diundang dalam acara pernikahan Denny dan Bella.
Hal itu diungkapkan oleh sahabat sekaligus tim manajemen dari Denny Caknan, Dimas dan Didit yang hadir dalam acara pernikahan pelantun lagu Los Dol tersebut.
"(Dari) Mempelai dari menejemen 35 belum orang-orang rumah 150an," kata Dimas dikutip dari kanal Youtube Tribun Jateng.
Baca juga: Foto-foto Prosesi Akad Nikah Denny Caknan dengan Bella Bonita, Serasi Gunakan Pakaian Adat Jawa
5. Mahar
Penyanyi Denny Caknan memberikan mahar logam mulia dan sejumlah uang tunai untuk Bella Bonita.
Mahar Denny untuk Bella berupa 12 gram perhiasan dan uang 12 ribu riyal untuk calon istrinya.
Penyanyi asal Ngawi itu memberikan uang tunai 12 ribu riyal atau setara Rp 48 juta untuk Bella Bonita.
Berdasarkan rilis resmi yang diterima Tribunnews, Perhiasan tersebut ternyata telah dibeli pelantun lagu 'Los Dol' itu di Tanah Suci.
Uang tersebut, diketahui merupakan sisa uang milik Denny Caknan ketika menunaikan ibadah umrah beberapa waktu lalu.
"Mahar berupa 12 gram perhiasan dan uang senilai 12 ribu riyal yang merupakan sisa umrah," beber manajer Denny Caknan, Aprizal Wahyu Saputra.
(Tribunnews.com/Ayu/Gabriella/Pra)