TRIBUNNEWS.COM - Pasangan artis Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda sempat merasa stres setelah kasus perselingkuhan Syahnaz dengan Rendy Kjaerneet, terbongkar.
Pasalnya, baik Syahnaz maupun Jeje sama-sama tetap ingin mempertahankan bahtera rumah tangganya.
Hal ini disampaikan rekan Jeje Govinda sekaligus Ketua Umum Perkumpulan Manajer Artis Indonesia (Imarindo), Nanda Persada.
"Mereka sama-sama stres karena merasa harus menyelamatkan dulu bahtera rumah tangga mereka," ujar Nanda Persada dikutip dalam tayangan Rumpi No Secret, Kamis (14/7/2023).
Alasan ini pula yang mendasari Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda akhirnya memberikan klarifikasi setelah cukup lama bungkam.
Baca juga: Nanda Persada Ungkap Alasan Syahnaz Sadiqah Tidak Meminta Maaf ke Lady Nayoan
Nanda Persada juga menyebutkan, Syahnaz dan Jeje sepakat melakukan klarifikasi setelah melalui beberapa pertimbangan.
"Memang ada beberapa pertimbangan, setiap pertimbangan ada konsekuensinya yang begini untungnya, begini ruginya begini," lanjutnya.
Sebagai seorang teman, Nanda Persada pun turut andil dalam memberikan beberapa nasihat.
Akan tetapi, keputusan akhir tetap berada di tangan Syahnaz dan Jeje.
"Saya cuma menyarankan, jadi silakan diputuskan bersama," bebernya.
Baca juga: Soal Perselingkuhan Syahnaz-Rendy, Nanda Persada Ungkap Nasihat yang Disampaikan ke Jeje Govinda
Nanda Persada juga menjelaskan bahwa keputusan tersebut juga didasari oleh opini publik.
Disebutkan, jika tak segera ambil tegas untuk buka suara, Syahnaz dan Jeje takut opini publik akan semakin liar.
"Takutnya kalau tidak diklarifikasi atau tidak ada segmen sama sekali opini yang berkembang makin ke mana-mana," ujarnya.
Terlebih, opini publik tersebut dapat mengganggu aktivitas dan menyita pikiran mereka.
"Kan semakin berkembang dan udah mulai serius, kan mereka mengganggu," tuturnya.
Baca juga: Nanda Persada Nasihati Jeje Govinda untuk Beri Klarifikasi saat Berita Perselingkuhan Syahnaz Viral
Bukan itu saja, Nanda Persada juga menyentil soal konsekuensi yang didapatkan Jeje-Syahnaz setelah klarifikasi ke publik.
Nanda Persada menyebut bahwa segala langkah yang diambil, pasti akan mendapatkan konsekuensi.
"Rumah tangga itu yang baik dipertahankan dengan sekuat tenaga karena mereka public figure."
"Tapi, ketika mereka public figure pasti ada konsekuensi lainnya."
"Ada banyak perkembangan seperti bagaimana psikologi ke anak," tandasnya.
Diketahui sebelumnya, kasus perselingkuhan antara Syahnaz dan Rendy Kjaerneet dibongkar oleh istri Rendy, Lady Nayoan.
Dalam akun Instagram pribadinya, Lady Nayoan membeberkan sejumlah bukti berupa chat mesra antara Syahnaz dan Rendy Kjaerneet.
(Tribunnews.com/Rinanda)