News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Member BTS Gencar Rilis Karya Solo untuk Isi Waktu Jelang Reuni 2025

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bangtan Boys alias BTS kembali membawa pulang penghargaan Top Social Artis tahun ini.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUNNEWS.COM - Boy grup K-Pop, Bangtan Boys (BTS) saat ini sedang hiatus sampai 2025.

Sebab, beberapa dari mereka sudah melaksanakan wajib militer (wamil).

Begitupun yang belum, akan segera wamil dalam waktu dekat ini.

Meski BTS sedang hiatus, para member sejak tahun lalu sudah mulai merilis proyek solo masing-masing.

RM beranggapan, para member merilis solo sebagai isi waktu liburan menjelang reuni mereka pada 2025.

"Ini seperti liburan untuk mendapatkan kembali ke tempat saya dulu, yaitu BTS dan ARMY," kata RM, dikutip dari Koreaboo, Senin (14/8/2023).

Baca juga: Suga BTS Resmi Daftar Wamil setelah Selesaikan Konser Solo, Agensi Minta Dukungan pada ARMY

RM mengatakan, bahwa proyek solo yang sedang dikerjakan oleh setiap anggota adalah perjalanan baru untuk BTS. 

Perjalanan itu juga yang akan mengantarkan setiap anggota untuk berkumpul bersama lagi pada 2025.

"Ini adalah perjalanan untuk kembali ke rumah dengan selamat. Pada akhirnya, saat kami kembali dan bersatu kembali di 2025," ujar RM.

Nantinya proyek solo setiap member akan disatukan saat mereka reuni.

Adapun member yang sudah bertugas wamil yaitu Jin pada Desember 2022, kemudian disusul J-Hope belum lama ini.

Sedangkan yang lainya masih sibuk untuk perilisan proyek solo mereka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini