"Dia ambil hati penyidik, ambil hati kami sebagai pelapor, dengan dia cuek seperti ini justru akan merugikan dia," jelasnya.
Saipul Jamil Ingin Beri Efek Jera
Dalam kesempatan yang sama, Saipul Jamil mengatakan, dirinya hanya ingin memberikan efek jera kepada Dewi Perssik dan masyarakat.
Ia berharap kepada siapapun untuk tidak merasa sombong dan arogan di media sosial atau di dunia nyata.
"Yang jelas di sini saya melakukan ini untuk memberikan efek jera supaya nggak ada lagi artis atau siapapun yang arogansi, baik di media sosial atau didunia nyata sombong mengecilkan orang lain," kata Saipul Jamil.
Terhadap apa yang dilakukan Dewi Perssik, Saipul Jamil ingin hal tersebut menjadi pelajaran untuk orang lain.
Ia mengimbau agar masyarakat kelak lebih bijak dalam menggunakan media sosial.
"Mudah-mudahan ini menjadi momen baik supaya ke depannya siapapun tidak boleh sembarangan menggunakan media sosial dengan semaunya tanpa melihat kanan kiri," tandasnya.
(Tribunnews.com/Ifan)