IU Dapat Ancaman Pembunuhan, Agensi Siapkan Petugas Keamanan di Rumahnya
Laporan Wartawan Tribunews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM - Aktris sekaligus penyanyi, Lee Ji Eun atau yang dikenal IU dikabarkan mendapat ancaman serius.
Dilansir dari AllKpop, Jumat (6/10/2023), kabar artis Korea yang satu ini dijelaskan EDAM Entertainment selaku agensinya.
Baca juga: Profil Lee Jong Suk, Aktor Korea yang Dikabarkan Merayakan Natal di Jepang Bersama Penyanyi IU
IU disebut mendapat ancaman pembunuhan yang sangat parah.
"Baru-baru ini, tingkat kekerasan terhadap artis IU telah melewati batas. Ancaman pembunuhan terhadap artis tersebut diterima beberapa waktu lalu," jelas agensi.
Tak dijelaskan ancaman pembunuhannya seperti apa, namun agensi langsung cepat mengambil langkah.
Pihaknya langsung mengundang otoritas penyelidikan darurat ke gedung EDAM Entertainment, gedung Kakao Entertainment, dan rumah IU.
Bersyukurnya, hasil penyelidikan memastikan bahwa situasinya aman dan terjamin.
Kendati begitu, agensi tetap bersiap untuk menjaga IU dengan melibatkan banyak petugas keamanan disekitar sang artis.
"Karena fakta bahwa kejadian ini pasti akan menimbulkan kekhawatiran yang besar di kalangan penggemar, dan juga bahwa kejadian seperti itu dapat menimbulkan perhatian negatif yang tidak perlu," ungkap agensi.
Selain itu, agensi juga sudah mengambil langkah hukum atas hal ini.
Bahkan netizen yang kedapatan berkomentar negatif atau fitnah akan menghadapi serangkaian penyelidikan pidana dan perdata.
-
Foto IU (sumber instagram pribadinya @dlrwlrma)
-