Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selebgram Rey Utami kembali menuai pujian warganet usai melakukan aksi sosial.
Kali ini Rey Utami kedapatan membantu seorang pemulung bernama Rasul.
Momen tersebut dibagikan dalam YouTube, Reyben Entertaiment.
Terlihat istri Pablo Benua ini rela untuk duduk di tumpukan sampah guna menjalin komunikasi dan membantu pemulung.
Baca juga: Profil Rey Utami, Istri Pablo Benua Sosok yang Janji Danai Al Zaytun, Masuk Daftar Artis Terkaya
Pertemuan keduanya terjadi ketika Rey kedapatan melihat Rasul tengah kesulitan dengan sandalnya yang copot.
Kemudian Rey mencoba mengajak Rasul untuk naik ke mobilnya.
"Saya naik mobil mahal ini? Jangan bu, nanti mobilnya bau," ujar Rasul, dikutip pada Minggu (8/10/2023).
Perbincangan terjadi ketika di dalam mobil hingga keduanya sampai di tempat penampungan sampah milik Rasul.
Tidak segan Rey justru ikut memilah sampah untuk dijual ke pengepul.
Rasul kemudiam menceritakan bahwa dirinya memiliki 10 anak untuk dibiayai, sementara pendapatannya hanya Rp 900 ribu per bulan.
Merasa simpati mendengar pernyataan Rasul membuat Rey Utami memberikan hadiah senilai Rp 10 juta.
"Ini hadiah dari Allah karena bapak mau bekerja keras demi keluarga," ujar Rey Utami.
Baca juga: Dulu Dipenjara Kasus Ikan Asin, Rey Utami Kini jadi Artis Terkaya di Indonesia Kalahkan Raffi Ahmad
Namun aksi tersebut kini menjadi perbincangan warganet.
Sebab tidak sedikit yang menyebut Rey dibandingkan dengan Nagita Slavina.
"Ka Rey beda banget sama Nagita Slavina, meski Ka Rey jauh lebih kaya, tapi mau begitu sama pemulung, sementara Nagita disapa aja nggak nyaut," tutur salah satu warganet.
"Salut! Sempet baca kekayaan Kak Rey Utami melebihi Sultan Andara. Tapi sifat aslinya ternyata humble dan bisa menghargai orang," tulis warganet lainnya.