TRIBUNNEWS.COM - Kabar tak mengenakkan datang dari pasangan artis Paula Verhoeven dan Baim Wong.
Diketahui, beberapa waktu lalu Paula Verhoven dan Baim Wong mengalami kecelakaan tunggal di salah satu mal di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
Bahkan di dalam mobil yang dikendarai Baim Wong dan Paula Verhoeven terdapat kedua anaknya, Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong.
Dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Kamis (19/10/2023), Paula Verhoeven menceritakan kronologi saat terjadi kecelakaan.
Paula Verhoeven mengatakan, saat itu mobilnya sedang melewati jalan parkiran mal yang curam.
Baca juga: Alami Kecelakaan Mobil, Baim Wong dan Paula Verhoeven Sempat Syok, sang Anak Nyaris Terpental
Karena jalanan yang curam, mobil miliknya menabrak tembok.
"Pas turunan di parkiran mal, kan memang agak curam banget gitu, ya udah nyenggol tembok gitu," ungkap Paula Verhoeven.
Dikatakan Paula, saat kejadian Baim Wong yang menyetir mobilnya.
Sedangkan di dalam mobilnya juga terdapat kedua anaknya.
"Kita semua, sama Kiano, Kenzo, dan Baim yang nyetir," ujarnya.
Lebih lanjut, pada saat itu, diakui Paula mobilnya melaju dengan kencang.
Beruntungnya mobil yang dikemudikan oleh suaminya itu bisa dikendalikan kembali.
"Kenceng, tapi untungnya habis itu normal lagi sih," katanya.
Baca juga: Baim Wong Tabrakan, Mobil Ringsek hingga Kenzo Anaknya Hampir Terpental
Meski tak mengalami kecelakaan yang parah, Paula menuturkan bahwa ia dan keluarganya sempat kaget atas kejadian itu.
"Sempat kaget aja sih di dalam mobil," ucapnya.
Sementara itu, Paula dan Baim pun juga merasa bingung kenapa mobilnya sempat menyenggol tembok.
Padahal, dikatakan Paula, dirinya dan keluarga sering melewati jalan parkiran tersebut.
"Kita juga bingung kok bisa kena ke situ gitu loh."
"Karena kan sebenarnya biasa kan lewat situ, tapi pas kemarin langsung nyenggol," terangnya.
Meski demikian, kondisi keluarganya tidak ada yang luka-luka.
Paula menyebut hanya mobilnya saja yang mengalami kerusakan karena menyenggol tembok.
"Alhamdulilah nggak apa semua, cuman mobilnya doang untungnya," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Ifan)