Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Iko Uwais mengatakan bahwa ia membekali kedua putrinya Atreya Syahla Putri Uwais dan Aneska Layla Putri Uwais bela diri.
Menurutnya itu adalah hal yang perlu ia berikan karena banyak yang bisa didapatkan dari belajar bela diri.
Baca juga: Putrinya Protes, Iko Uwais Dilarang Main Film yang Ada Adegan Kekerasan
Iko Uwais tak ingin kedua putrinya hanya bisa membela diri ketika terdesak, namun juga punya sikap yang baik seperti yang diajarkan dalam bela diri.
"Oh iya dong (ajarin bela diri), harus bisa belajar bela diri aja tapi harus menghargai satu sama lain," terang Iko Uwais di kawasan Pancoran Jakarta Selatan, Senin (23/10/2023).
"Bela dirinya tuh kita bukan cuman cari kulitnya tapi dalamnya mulai dari menghargainya, attitudenya terus sikapnya," beber Iko Uwais.
Baca juga: Amanda Rigby Unggah Foto Adegan Fighting dengan Iko Uwais, Tapi Masih Rahasiakan Filmnya
Iko menegaskan bahwa ia mengajarkan kedua putrinya bela diri bukan untuk gaya-gayaan ketika bertemu dengan orang.
Namun Iko ingin anak-anaknya memiliki mental dan rasa percaya diri yang baik. Bagi Iko dua anak perempuannya harus memiliki perasaan aman meski jauh darinya.
"Bela diri itu balik lagi bukan buat petantang petenteng dan kita sedikit senggol pukul, tapi itu penting emang jangan sampai kita gampang dibully," ucapnya.
"Terus mental percaya diri, buat perempuan ketika bisa bela diri mentalnya pasti ada, ya kalau udah bisa semoga bisa lebih wise yaa," jelas Iko.
Uniknya kedua buah hati Iko itu punya perasaan yang lembut apalagi ketika melihat dirinya sedang beraksi dalam sebuah film. Adegan kekerasan yang diterima Iko kerap membuat buah hatinya ketakutan bahkan sedih.
Iko pun mulai melarang buah hatinya untuk melihat film-film terbarunya yang sekiranya bisa memberikan rasa cemas.