TRIBUNNEWS.COM - Artis April Jasmine memberikan tanggapan mengenai penilaian netizen yang menyebut ekspresi wajahnya seperti ketakutan saat sang suami, Ustaz Solmed membeberkan bisnis dan kekayaannya kepada YouTuber Atta Halilintar.
Belum lama ini, Atta Halilintar membuat konten dengan menyambangi rumah pasangan suami istri Ustaz Solmed dan April Jasmine.
Dalam konten video yang diunggah Atta di kanal YouTube-nya, rumah Ustaz Solmed dan April Jasmine tampak megah dan mewah hingga ditaksir bernilai ratusan miliar.
Saat Atta menyambangi rumah mewahnya itu, Ustaz Solmed pun sempat membicarakan usaha bisnisnya kepada sang YouTuber.
Ustaz Solmed mengaku memiliki sejumlah bisnis, di antaranya bisnis properti, jual beli mobil, hingga rokok.
Momen saat Ustaz Solmed membeberkan bisnis yang dijalankannya kepada Atta itu pun ramai dikomentari warganet.
Bukan mengenai bisnis sang penceramah, melainkan ekspresi wajah istri Ustaz Solmed, April Jasmine yang mendapat sorotan publik.
Warganet menilai ekpresi wajah April Jasmine seperti ketar-ketir atau ketakutan saat sang suami membeberkan deretan bisnisnya.
Menanggapi hal tersebut, April Jasmine pun dengan tegas membantah.
Ia justru mengaku kagum dengan keluarga Gen Halilintar.
Terlebih dengan Atta Halilintar yang kini dinilainya telah sukses.
Baca juga: Ustaz Solmed Sayangkan Komentar Akun Ditjen Pajak dalam Unggahan sang Istri: Harusnya Beri Edukasi
"Jadi begini, aku tahu tentang Atta saat itu Ustaz pernah bawain buku Gen Halilintar, ini ada satu keluarga, 11 anaknya, tapi enggak pakai nanny dan anaknya itu semua hafiz Qur'an, yang ada di benak aku adalah kagum banget sama keluarganya.
"Apalagi Atta sekarang jadi anak yang sukses, punya istri dan anak tetap sukses dengan keluarganya," ujar April Jasmine dikutip dari YouTube TRANS7 OFFICIAL, Rabu (31/1/2024).
April Jasmine bahkan mengaku mengidolakan sosok Atta Halilintar.
Hal itulah membuatnya kagum saat dapat bertemu secara langsung dengan sang YouTuber.
Karenanya, wanita 38 tahun itu pun menegaskan bahwa dirinya tidak sedang panik atau dipenuhi perasaan takut.
"Nah, aku saat ketemu karena nge-fans, karena kagum, jadi 'masyaAllah kok bisa ya'."
"Jadi bukan lagi panik ketar-ketir," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Nurkhasanah)