News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jelang Bulan Ramadan, Mama Rieta Siapkan Hampers Spesial Isinya Kue Kesukaan Cipung dan Rafathar

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rieta Amilia alias Mama Rieta, ibunda Nagita Slavina, ditemui di hotel Le Meridiean Jakarta, Sudirman Jakarta Selatan, Rabu (28/2/2024).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jelang bulan ramadan yang akan jatuh pada pertengahan Maret 2024, Mama Rieta sudah menyiapkan hampers spesial.

Ibunda Nagita Slavina itu menuturkan bahwa sudah jadi kebiasaan dirinya menyiapkan bingkisan dari jauh-jauh hari.

Isinya adalah kue-kue yang diakui Mama Rieta kesukaan cucu-cucunya, termasuk Rayyanza dan Rafathar.

"Ini kue bukan tiap tahun aja ya (dibuat), tiap hari. Aku selalu sedia cemilan," kata Mama Rieta di Le Meridien Jakarta, Sudirman Jakarta Selatan, Rabu (28/2/2024).

"Ada palm chesee, ada kastengel, nastar, terus ada putri salju tapi namanya jadi putri Rieta," lanjutnya sembari tertawa.

Dalam hampers spesial untuk ramadhan dan lebaran nanti, Mama Rieta bekolaborasi dengan Le Meridien Jakarta.

Hampers yang dirancang khusus ini akan menampilkan kue wajib favorit keluarga Mama Rieta, memungkinkan tamu untuk menikmati cita rasa otentik ramadan.

"Jadi dengan kolaborasi bersama Le Meridien Jakarta, saya ingin membuat ramadan semua orang lebih istimewa dengan pilihan kue Lebaran yang merupakan favorit saya dan keluarga saya," terangnya. 

"Saya juga mengundang semuanya untuk menikmati sajian kuliner Indonesia yang wajib bagi saya dan keluarga selama bulan suci ramadan," kata Mama Rieta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini