News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Joko Anwar Anggap Persaingan Film di Lebaran Bagus, Seperti Barbenheimer

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Joko Anwar cerita soal persaingan filmnya di momen lebaran bersama dengan film horor lainnya.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persaingan film lebaran tahun ini tidak main-main, setidaknya sudah ada dua film horor besar yang akan tayang di momen itu.

Film Siksa Kubur yang disutradarai Joko Anwar, serta Badarawuhi Di Desa Penari yang digarap Kimo Stamboel.

Baca juga: Film Siksa Neraka Turun Layar Usai Gaet 2,6 Juta Penonton

Joko Anwar menyebut bahwa hal itu sangat baik, dan sangat senang dengan adanya persaingan tersebut.

Ia mengibaratkan head to head filmnya dan film Kimo seperti persaingan dua film besar Barbie dan Oppenheimer, yang kemudian disebut 'Barbenheimer'.

"Nggak (masalah), It's good," kata Joko Anwar di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Rabu (28/2/2024).

"Kita senang malah jadi (seperti) Barbenheimer," ucapnya sembari tertawa.

Joko Anwar kemudian melihat bahwa hadirnya film besar di momen besar menunjukkan bahwa industri film Indonesia sudah sangat berkembang.

Baca juga: Seorang Istri di Kendari Sultra Laporkan Suami Karena Siksa Anak

Ia melihat bioskop Indonesia cukup besar untuk bisa menayangkan dua film besar secara bersamaan di momen yang sama.

"Kalau menurut aku sih Indonesia cukup besar, layar bioskop cukup banyak untuk menayangkan (dua film)," tutur Joko.

Apalagi ia merasa sangat mengenal betul Kimo Stamboel, sehingga merasa tak masalah sama sekali untuk karyanya diadu.

Kimo juga temanku, setiap hari Whatsapp-an, jadi nggak masalah (film diadu)," ungkapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini