News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Label Musik Hip Hop Asal Yogyakarta Madmusixx Rilis Lagu dan Video Klip Baru Berjudul Madtrick

Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Label musik Hip Hop asal Yogyakarta, Madmusixx meluncurkan video klip dari single terbaru yang bertajuk ‘MadTrick’.

TRIBUNNEWS.COM - Label musik Hip Hop asal Yogyakarta, Madmusixx resmi menelurkan karya baru.

Karya mereka berwujud video klip dari single terbaru yang bertajuk ‘MadTrick’.

Video klip lagu Madtrick tersebut tayang pada 29 Februari 2024, kemarin.

Formasi lengkap Madmusixx berhasil merilis video klip bertajuk MadTrick.

klip tersebut diproduseri oleh Dangga, serta eksekutif produser yaitu Arari, yang juga merupakan anggota dari grup rap Begundal Clan.

Berdasarkan rilis yang diterima Tribunnews, seorang publik relation dari pihak Madmusixx menceritakan awal terbentuknya label rekaman.

“MadTrick tercipta setelah terbentuknya label kami Madmusixx di pertengahan tahun 2023," Ujar Eren Harenza, Minggu (3/3/2024).

Untuk itu, lewat lagu terbarunya menjadi karya yang dibuat demi memperkenalkan Madmusixx pada publik.

"Lewat sebuah lagu, kami coba mewakili daerah kami, menceritakan situasi di sini dan memperkenalkan nama kami pada publik."

Dan lagu ini sekaligus menjadi single pertama yang dikerjakan bersama seluruh anggota Madmusixx pada bulan Desember lalu," lanjutnya.

Single MadTrick dikabarkan akan tersedia di seluruh digital platform mulai 9 Maret 2023, mendatang.

Madmusixx juga berencana akan membuat debut mini album mereka selama bulan Ramadhan tahun ini.

Nantinya album tersebut akan dirilis pada akhir tahun 2024.

Untuk diketahui, Madmusixx merupakan label rekaman yang didirikan sejak 10 April 2023 di Yogyakarta.

Dipimpin oleh Dangga alias MadMatic, label ini resmi memiliki anggota grup rap yang di antaranya Gameness dan NotFound.

Masing-masing anggota grup rap tersebut juga memiliki dua personil.

Gameness diisi oleh Eren Harenza dan Smoggey, sementara NotFound diisi oleh MadSkillz dan SKCO.

(Tribunnews.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini