Laporan Koresponden Tribunnews.com di Jepang, Richard Susilo
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Deri Guswan Pramona atau dikenal sebagai Ustaz Derry Sulaiman berkunjung ke Tokyo, Jepang, dalam rangka dakwah.
Ia yang mengenakan jubah dan surban tentu saja terlihat mencolok dan jadi perhatian. Tak terkecuali seorang pria diduga intel.
Di Masjid Kabukicho, Ustaz Derry mengaku didekati pria tersebut.
"Saya ajak ngomong, dia mungkin mengira saya teroris kali," ucapnya disusul tawa.
Baca juga: Ustaz Derry Sulaiman Sebut Hubungan Ria Ricis dan Teuku Ryan Bisa Diperbaiki: Hak Cerai di Laki-laki
Ustaz Derry dan pria tersebut terlibat obrolan. Pria itu sepertinya tertarik dengan ajaran Islam yang disampaikan oleh eks gitaris band metal Betrayer.
"Alhamdullillah dia mau bersyahadat," lanjut Ustaz Derry.
Selanjutnya, Derry bertemu dua wanita Jepang yang juga tertarik dengan Islam. Ia menduga demikian setelah terlibat percakapan.
Dari rangkaian percakapan tersebut Derry menyimpulkan sebagian masyarakat Jepang haus agama.
"Dan kita bisa ajak mereka agar memiliki agama. Tak heran orang yang saya temui akhirnya banyak yang masuk menjadi Islam, alhamdullillah," tandas Derry.