News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bareng Rizky Aditya Berangkat Haji, Citra Kirana: Siapkan Banyak Doa, Kami Minta Ampun kepada Allah

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rezky Aditya di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu petang.

Laporan Wartawan Wartakota.com/ Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM - Citra Kirana dan sang suami Rezky Aditya tahun ini berkesempatan menjalankan rukun Islam kelima, yakni ibadah haji.

Keberangkatan Citra Kirana dan Rezky Aditya menyusul pasangan selebritas lain yang sudah berangkat haji lebih dulu ke Tanah Suci, yakni Nagita Slavina dan Raffi Ahmad serta Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Rezky Aditya memanjatkan syukur karena bersama sang istri bisa beribadah haji.

"Alhamdulillah senang banget sekarang kita diberikan kesempatan berangkat haji," kata Rezky Aditya di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu petang.

Rezky mengaku hanya butuh dua tahun untuk ia dan sang istri menunggu antrean, agar bisa pergi haji, tidak selama pada masyarakat umumnya yang kebanyakan nunggu selama lima tahun.

"Ya Alhamdulillah baru dapat kuota keberangkatannya tahun ini, kami bersyukur sekali," ucap Rezky Aditya.

Baca juga: Main Film Bareng Rizky Aditya, Citra Kirana Akui Justru Kesulitan Bangun Chemistry, Kenapa?

"Alhamdulillah tahun ini bisa berangkat. Mudah mudahan selamat sampai tujuan, dan ibadah haji dilancarkan," sambungnya.

Rezky dan Citra sudah mempersiapkan semuanya. Mereka juga sudah melakukan manasik haji, sebagai bekal ilmu sebelum sampai ke Mekkah dan Madinah.

"Siapkan hati dan mental. Kita sudah manasik berkali kali, ya semoga ke sana berjalan lancar ibadahnya, semoga jadi pribadi yang lebih baik," ungkap Rezky Aditya.

"Termasuk doa juga kami siapkan. Banyak doanya, cuma salah satunya kami meminta ampun sama Allah," timpal Citra Kirana.

Rezky Aditya meminta doa agar sepulangnya ia dan Citra Kirana dari ibadah haji, bisa menjadi pribadi yang lebih baik serta bermanfaat buat orang banyak.

"Semoga dilancarkan ibadahnya semuanya, kembali dengan selamat, dan Semoga jadi haji yang mabrur pastinya," ujar Rezky Aditya. (ARI)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini