Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Raffi Ahmad berikan jawaban soal foto dirinya dengan Ruksamin Calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra).
Sebab, foto itu membuat dirinya kembali diisukan maju dalam Pilkada 2024 oleh netizen di media sosial.
Dalam penjelasannya, Raffi Ahmad mengaku diundang oleh Ruksamin untuk memeriahkan acara Jajarans Festival di sana.
Baca juga: Tertarik Berinvestasi di IKN, Raffi Ahmad: Kecil-kecilan Saja
"Itu kemaren ke Sultra (Sulawesi Tenggara) memenuhi undangan Pak Haji Ruksamin untuk memeriahkan acara Sultra Marathon, sudah itu aja," jelas Raffi Ahmad di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (31/7/2024)
"Dan kebetulan aku bawa Jajarans Keliling juga kolaborasi di sana," sambungnya.
Disinggung mengenai sosok Ruksamin, serta kabar yang beredar, Raffi Ahmad hanya tertawa dan memberikan pujian Ruksamin.
"Pak Haji Ruksamin sangat baik, humble, friendly juga," ungkap Raffi Ahmad sembari tersenyum.
"Beliau punya niat dan hajat yang baik. Kita doakan mudah-mudah hajat yang dimaksud terkabul," bebernya.
Ruksamin sendiri berterima kasih lantaran Raffi Ahmad mau memeriahkan acara yang digagasnya.
"Saya terharu dengan kesediaan beliau hadir di Sultra. Dan banyak sekali manfaat serta Multi Effek Playernya setelah beliau ke Sultra yah," tutur Ruksamin.
Keduanya juga menyiratkan bahwa isu tersebut tidak benar, terutama bagi Raffi yang masih belum memutuskan langkah ke dunia politik.