TRIBUNNEWS.COM - Pakar mikroekspresi Kirdi Putra menyoroti gerap-gerik aktor Baim Wong setiap kali ditanya soal Paula Verhoeven.
Belakangan isu perceraian rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven semakin menjadi sorotan publik.
Terlebih keduanya kini sudah jarang terlihat bersama dalam beberapa kesempatan.
Hingga Baim dan Paula tak lagi terlihat bersama pada setiap foto atau vlog keluarga seperti dulu.
Kondisi tersebut turut ditanggapi oleh Kirdi Putra, Baim dinilai kerap menujukkan gerak-gerik kebingungan saat ditanya soal keberadaan Paula.
Menurutnya, Baim memang tidak mau berbicara lugas dalam beberapa kesempatan terkait Paula.
"Dia tidak mau ngomong secara lugas," jelas Kirdi, dikutip dari YouTube Cumicumi, Senin (16/9/2024).
Menurutnya jika keduanya masih tinggal serumah dan komunikasi lancar, harusnya Baim tak perlu kebingungan ketika memberikan jawaban.
"Ketika ditanya 'eh Paula di mana?' jika kita bicara soal tinggal satu rumah, komunikasi lancar kan simpel tinggal bilang 'oh lagi nganter anak ke sini' 'oh lagi nyalon', simpel langsung jelas," sambungnya lagi.
Dalam kesempatan itu, Kirdi menyinggung soal dua kemungkinan terkait pernyataan Baim soal keberadaan Paula.
Baca juga: Alasan Baim Wong Terus Coba Bisnis Baru, Singgung Persepsi Laki-laki
"Ada dua kemungkinan menutupi Paula di mana atau tidak tahu dia di mana," jelas Baim.
Disimpulkan, Kirdi menyebut Baim sengaja menghindar ketika disinggung soal istrinya.
Lebih jauh sang pakar blak-blakan menilai, pasangan yang menikah pada 22 November 2018 itu, hubungannya kini tengah menuju ke arah perpisahan.
"Kita bicara menghindar."
"Artinya memang ada sesuatu di antara mereka dan bisa jadi penanda itu jelas bahwa mereka memang 'menuju ke arah sana (perceraian)'," tukasnya.
Sementara itu, dalam podcast YouTube Melaney Ricardo, Kamis (12/09/2024), Baim mengaku pernikahannya dengan Paula dirasa sangat menyenangkan.
Diketahui Baim dan Paula sudah hampir enam tahun membina bahtera rumah tangga, hingga sudah dikaruniai dua orang anak.
Kepada Melaney Ricardo, Baim mengatakan bahagia menjalani hidup dengan sang model asal Semarang, Jawa Tengah itu.
"Menyenangkan banget," ucap Baim.
Meski demikian, ia tak menampik adanya kerikil-kerikil dalam rumah tangga mereka.
"Tapi ya kerikil-kerikilnya ada," lanjutnya.
Untuk itu, kini aktor 43 tahun tersebut meminta doa terbaik untuk nasib rumah tangganya.
"Ya itu doain yang terbaik aja," kata Baim.
Lantaran menurutnya, menjalani rumah tangga bukan perkara yang gampang.
"(Pernikahan) sulit," lanjutnya.
Baca juga: Rumah Tangga Baim Wong Diisukan Retak, Ibunda Paula Verhoeven Beri Doa Terbaik
(Tribunnews.com/Ayu)