TRIBUNNEWS.COM - Mengaku telah puluhan tahun berteman dengan Baim Wong, ini tanggapan aktris Vista Putri soal adanya dugaan orang ketiga dalam rumah tangga sang aktor.
Tepat pada Selasa (8/10/2024) lalu, aktor Baim Wong secara resmi mengajukan gugatan cerai talak terhadap istrinya, Paula Verhoeven di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.
Bersamaan dengan adanya gugatan itu, isu keretakan rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven yang kabarnya disebabkan oleh orang ketiga pun mencuat.
Dikutip dari YouTube Cumi-cumi, Selasa (15/10/2024), teman Baim Wong, Vista Putri pun buka suara terkait adanya dugaan orang ketiga dalam rumah tangga Baim dan Paula tersebut.
"Meskipun aku tahu ya (soal adanya dugaan orang ketiga)," kata Vista Putri.
"Saya tidak membenarkan, dan saya tidak mengiyakan," sambungnya.
Dalam kesempatan itu, Vista Putri mengaku mengerti sedikit banyak soal kehidupan Baim Wong.
Sebab Vista Putri menyebut ia dan Baim Wong sudah puluhan tahun berteman.
"Di sini saya sebagai teman Baim ya mungkin dari dulu ya, aku sama Baim itu dari dulu dari jaman, udah belasan tahun kami berkawan ya, puluhan tahun malah."
"Dari Baim belum apa-apa, dari Baim belum di entertain, saya waktu itu sama-sama syuting (sinetron) Tersanjung, di situ kami deket seperti sahabat, ya saling cerita," bebernya.
Diakui rekan duet Febby Carol dalam grup vokal Duo Bule itu hingga kini komunikasinya dengan Baim Wong masih terjalin baik.
Baca juga: Enggan Komentari soal Gugatan Cerai Baim Wong, Paula Verhoeven Pilih Lempar Senyum ke Awak Media
"Sampai sekarang komunikasi juga masih baik, sedikit untuk bercerita, si Baim ada," tandasnya.
Olla Ramlan Tegaskan Dirinya Tak Ada Kaitannya dengan Kisruh Rumah Tangga Baim Wong
Selain sosok pria berinisial DS, nama Olla Ramlan ramai dituding sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Baim dan Paula.
Mengetahui namanya ikut terseret dalam pusaran permasalahan itu, Olla Ramlan pun memberikan penegasan.
Ibunda Sean Alexander itu menegaskan dirinya tak terkait dalam permasalahan rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven.
"Aku nggak ada sangkut-pautnya sama sekali," tegas Olla Ramlan dalam pemberitaan sebelumnya.
Sontak saja, Olla pun membeberkan alasan mengapa namanya bisa ikut terseret.
"Tapi kayak kemarin kasus Baim yang bilang sayang, sayang itu kan hanya omongan aja, tentu saja sama temen sayang," bebernya.
Terang-terangan bintang film Jendela Seribu Sungai itu ikut sedih dengan keputusan Baim Wong menceraikan Paula Verhoeven.
"Ya aku ikut sedih lah ya, mau bagaimana pun juga siapa sih yang mau berpisah?."
"Tapi itu urusan mereka, Baim sahabat aku sudah 15 tahun lebih, Paula juga temen deket aku udah beberapa tahun, mereka punya sudut pandangnya masing-masing," tutupnya.
(Tribunnews.com/Gabriella)