Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anak sulung mendiang penyanyi dan aktris Dina Mariana, Ezra Mandira Sugandi ungkap cerita terkait kondisi sang ibu sebelum meninggal dunia.
Menurut putra pertamanya, Dina Mariana sempat tidak lagi merasakan nyeri ketika rutin mengonsumsi obat yang dianjurkan dokter.
Baca juga: Ezra Mandira Ungkap Sosok Dina Mariana Semasa Hidup, Akui sang Ibunda Jadi Inspirasi dalam Bermusik
"Sebelum dirawat bunda sempat bilang, abis dikasi obat, udh agak nyerinya hilang," ujar Ezra.
Namun kondisi Dina yang menurutnya kian membaik tidak membuahkan hasil, Dina Mariana meninggal dunia, Minggu (3/11/2024).
Kini Ezra berusaha untuk bisa mengikhlaskan kepergian sang ibu walau berat.
"Nyerinya hilang, rasanya aku nggak tahu ya, udah jalannya memang. Ya aku harap itu yang terbaik juga," sambungnya.
Baca juga: Berjuang Melawan Kanker Rahim, Dina Mariana Sempat Keluar Masuk ICU Sebelum Meninggal Dunia
Dina Mariana sempat berpesan kepada ketiga anaknya sebelum meninggal dunia.
Pesan terakhir Dina Mariana kemudian diungkap anak pertamanya,
Ezra Mandira Sugandi mengungkapkan sang ibu hanya ingin anak-anaknya akur dan baik-baik saja satu sama lain.
Diketahui Dina Mariana meninggalkan tiga orang anak dari pernikahannya dengan Radian Ratulangi Sugandi yakni Ezra Mandira Sugandi, Elyshia Nashira Ramandina Sugandi, dan Ewaldo Andipo Sugandi.
"Pesan, apa ya. Wah, baik-baik aja, Terakhir itu bunda sempat ngomong sama adek aku," kata Ezra di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Senin (4/11/2024).
Lebih lanjut Ezra ungkap permintaan terakhir yang kemudian sirna.
Dina pengin mengunjungi Ezra di lur negeri melihat putra sulungnya itu melanjutkan pendidikan di luar negeri.
Namun hal itu kini hanya bisa diingat selamanya oleh Ezra.
"Insya Allah kalau misalkan kalau jalannya lancar, tadinya, kalau misalkan sekolah aku lancar, aku sekolah di luar, bunda mau datang, mau mampir. Ya mau liburan lah," ucapnya.
"Udah wacana, wacana, wacana. Tapi sampai sekarang, sampai bunda sakit, sempat sembuh, terus sakit lagi," tandas Ezra.