TRIBUNNEWS.COM - Inilah link untuk menonton Drama China (drachin) bertajuk Blossom episode 27.
Diketahui, drakor Blossom merupakan drama yang diperankan oleh aktor Zoey Meng, Li Yunrui, Sherry, R1SE EricXia, hingga Zhang Meng.
Drama ini bercerita tentang Dou Zhao, setelah kehilangan ibunya ia tumbuh dengan ketidakpercayaan pada cinta dan keluarga.
Ia memilih hidup di desa terpencil untuk menghindari ibu tirinya.
Saat badai melanda, ia bertemu Song Mo, yang menyamar sebagai pedagang.
Drachin yang bergenre historical romance ini sukses membuat penonton penasaran di setiap episodenya.
Memasuki pertengahan, walaupun beberapa misteri telah terbongkar namun masih belum diketahui siapa dalang dari pemberontakan.
Link Nonton Drama Blossom
Cara menonton drama Blossom secara streaming, pengguna harus tersambung pada jaringan internet yang stabil.
Baca juga: Link Nonton Drama Korea Marry My Husband Episode 9, Lengkap dengan Sinopsisnya
Serta berlangganan atau memiliki akun WeTV yang tersambung pada perangkat, maka juga dapat digunakan untuk menonton drama ini.
Lalu klik link nonton drama Blossom berikut untuk dapat menyaksikan episode 25.
Spoiler Episode 27
Mengutip laman mydramalist.com, Kamis 19 Desember 2024, episode Blossom kali ini kembali menghadirkan ketegangan yang mengisahkan pertemuan penting antara Dou Zhao dan Permaisuri.
Dalam episode ini, Permaisuri tidak hanya sekadar bertemu, tetapi juga menawarkan sebuah obat yang mengandung pil esensi salju yang berisi Ganoderma.
Di sisi lain, cerita juga berfokus pada Pangeran Qing yang berencana melakukan pemberontakan.
Dia meminta bantuan Ji Yong untuk merekrut Song Mo, yang merupakan orang kepercayaan Kaisar.
Namun, Ji Yong tampaknya ragu untuk memberikan jawaban pasti.
(Tribunnews.com, Rinanda)