TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ganda puteri Indonesia akhirya mampu menyelamatkan kekalahan Indonesia dari Jepang. Skor sementara, 2-2.
Pasangan ganda puteri Indonesia yakni Greysia Polii/Meiliana Jauhari sukses menundukkan Mami Naito/Shizuka Matsuo dalam dua game langsung, 21-17 dan 21-16.
Pada game pertama, Greysia/Meiliana sempat tertinggal saat awal pertandingan hingga skor 9-13. Namun Greysia/Meiliana bisa menyamakan kedudukan hingga 1-14. Setelah itu, pasangan Indonesia berpostur tubuh gemuk ini sukses membalikkan poin hingga akhirnya menang 21-17.
Game kedua, Indonesia langsung melejit dengan skor 11-5. Namun secara perlahan, ganda Jepang berhasil mendekati dengan skor 15-12.
Berkat keuletan dan smash keras dari Greysia/Meiliana, Indonesia sukses menundukkan Jepang dengan skor 21-16 melalui pertandingan keras dan alot.
Sebelumnya, tunggal putera Indonesia Simon Santoso kalah dari Kamichi Tago sehingga skor 1-2. Kemenangan Indonesia diperoleh dari ganda putera Alvent Yulianto/Mohammad Ahsan yang sukses mengalahkan Noriyasu Hirata/Hirokatsu Hashimoto melalui dua game langsung dengan skor 21-17 21-16.
Tunggal puteri Indonesia Ardiyanti Firdasari yang menjadi pemain pada pertandinga kedua, takluk ditangan Eriko Hirose melalui rubber set. Skor pun 1-1.
Pada pertandingan terakhir, Indonesia mengandalkan pasangan ganda campuran Fran Kurniawan Teng/Pia Zebadiah Bernadet menghadapi Shintaro Ikeda/Reiko Shiota. Jika menang, Indonesia lolos ke babak semifinal.