Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Sudirman bulutangkis Indonesia harus berjuang keras dalam perebutan Piala Sudirman pada 19-26 Mei mendatang di Kuala Lumpur, Malaysia.
Sebab Indonesia berada di Grup A Level 1, bersama kekuatan utama bulutangkis dunia, yaitu juara bertahan China dan India.
Melihat peta kekuatan di Grup A Level 1, pebulutangkis Indonesia, Liliyana Natsir mengatakan, target realistis Indonesia di grup ini adalah menempati peringkat kedua di bawah China.
"Kita harus menang melawan India. Kekuatan India relatif seimbang, mereka kuat di nomor tunggal. Tetapi di nomor ganda kita lebih unggul. Namun kita harus waspada," kata Butet ditemui di Jakarta, Rabu (3/4/2013).
Sementara itu, melihat kekuatan China. Menurut peraih gelar juara Ganda Campuran di All England tahun 2012 dan 2013 saat berpasangan dengan Tontowi Ahmad itu menilai, Indonesia tidak boleh pesimistis meskipun bertemu China.
"Kekuatan China merata di semua nomor, tetapi kita tidak boleh pesimis meskipun ketemu China," katanya.
Tim Sudirman bulutangkis Indonesia mengandalkan nomor ganda campuran untuk meraih poin di Piala Sudirman. Liliyana Natsir pun mengaku siap, namun dia meminta supaya nomor lainnya juga berusaha semaksimal mungkin.
"Persiapan di nomor ganda campuran bagus mudah-mudahan bisa memberikan poin. Ganda campuran memang diharapkan untuk meraih poin, tetapi semua nomor harusnya berusaha," tuturnya.