News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Chris John vs Satoshi Hosono

Chris John Tak Berambisi Samai Rocky Marciano

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petinju Indonesia, Chris John (kanan) berhadap-hadapan dengan lawannya, petinju asal Jepang, Satoshi Hosono (kiri) usai melakukan timbang badan di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/4/2013). Pertarungan antara Chris Johnn melawan Satoshi Hosono akan berlangsung pada Minggu 14 April mendatang di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pemegang gelar Super Champions kelas bulu World Boxing Association (WBA) Chris John berpeluang untuk menyamai catatan rekor petinju asal Amerika Serikat, Rocky Marciano.

Chris John bisa menyamai rekor Rocky Marciano, juara dunia era 1950-an, yang pensiun setelah memiliki rekor 49 kali bertanding dan tak pernah kalah, apabila menang di pertandingan menghadapi petinju asal Jepang, Satoshi Hosono pada laga tinju dunia yang dilangsungkan di Tenis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (14/4/2013) malam.

Pria kelahiran Banjarnegara, Jawa Tengah itu memiliki catatan bertanding 48 kali menang (22 KO), 2 kali seri, dan belum pernah kalah.

Meskipun berpeluang menyamai catatan rekor Rocky Marciano, Istri Chris John, Anna Maria Megawati mengatakan, suaminya merupakan sosok pria yang tidak memiliki ambisi.

Dia tidak pernah bercerita ingin melampaui rekor siapapun, yang dilakukannya adalah bertanding semaksimal mungkin di setiap pertandingan.

“Chris John bertanding seperti apa adanya, dia tidak memiliki ambisi apa-apa,” katanya saat dihubungi, Minggu (14/4/2013).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini