News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perancis Terbuka 2013

Sharapova Ditantang Teman Seperguruan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jelena Jankovic dan Maria Sharapova

TRIBUNNEWS.COM - Petenis Rusia, Maria Sharapova dan Jelena Jankovic dari Serbia akan bertarung di babak perempatfinal Perancis Terbuka 2013. Kedua petenis pernah mengalami masa-masa bersaing saat masih remaja, mereka adalah petenis dunia yang pernah "seperguruan" belajar tenis di akademi tenis Nick Bollettieri, Florida.

Saat yunior, Maria Sharapova datang dari Rusia dan masuk akademi itu di usia sembilan tahun. Sedangkan Jelena Jankovic masuk akademi saat usia 12. Kedua petenis ini sama-sama pernah merasakan posisi sebagai petenis rangking satu dunia. Namun Maria Sharapova yang sudah meraih empat gelar grand slam, punya catatan prestasi yang lebih gemilang.

Perjuangan kedua petenis yang terus menang dari babak ke babak Perancis Terbuka membuat keduanya harus bentrok saat memperebutkan tiket semifinal. "Kami sudah bermain satu sama lain sejak masih yunior, kami sudah banyak bertemu sepanjang waktu. Kami telah melewati banyak waktu-waktu bersama, kami kini berada dalam satu grup," kata Sharapova.

"Kami sudah sering bermain di beberapa pertandingan dan turnamen. Jadi kami sudah mengenal karakter permainan satu sama lain dengan sangat baik," katanya.

Sepanjang karier, kedua petenis sudah delapan kali bertanding di pertandingan profesional. Dari delapan kali itu, Sharapova lebih dominan dengan memenangkan tujuh pertandingan di antaranya.

Dalam delapan pertemuan itu terjadi bukan di lapangan tanah liat. Di Perancis Terbuka inilah pertama kalinya mereka bertarung di lapangan tenis tanah liat. (Tribunnews.com/mba)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini