News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Korea Open Superseries 2014

Greysia Polii/Nitya Krishinda Harus Kembali Hadapi Bao Yixin/Tang Jinhua

Penulis: Murtopo
Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari di Korea Open Superseries 2014.

TRIBUNNEWS.COM - Sudah dua kali bertemu, dua kali pula Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari harus takluk di tangan pasangan ganda putri China, Bao Yixin/Tang Jinhua.

Pasangan Indonesia ini menyimpan rasa penasaran ingin mengalahkan pasangan ranking 15 dunia tersebut.

Greysia/Nitya kembali akan bertarung dengan Bao/Tang di babak semifinal Korea Open Super Series 2014 siang ini. Greysia/Nitya lolos ke babak empat besar setelah manundukkan Ma Jin/Tang Yuanting (China), 21-18, 5-21, 21-13.

"Kami penasaran ingin mengalahkan Bao/Tang. Sudah dua kali bertemu kalah terus dari mereka. Tetapi kami tetap optimis, keadaan di lapangan yang menentukan," ujar Greysia kepada Badmintonindonesia.org

Pertemuan Greysia/Bao terjadi di ajang Denmark Open Super Series 2013, dimana saat itu Greysia/Nitya kalah rubber game dengan skor 21-19, 18-21, 18-21. Pada pertemuan kedua, Greysia/Nitya masih belum mampu menembus pertahanan Bao/Tang dan kembali takluk dengan skor 21-19, 10-21, 19-21.

Meskipun akan berhadapan dengan pemain asal Negeri Tirai Bambu yang terkenal dengan kekuatan tim putrinya, Greysia/Nitya mengaku tak gentar. Apalagi Greysia/Nitya sudah pernah menaklukkan ganda putri terkuat China, Wang Xiaoli/Yu Yang. Tentunya ini menjadi bekal buat Greysia/Nitya.

"Yixin punya penempatan bola yang bagus dan kadang sulit dijangkau. Begitu juga Tang yang juga merupakan pemain bagus. Bao/Tang sama-sama kuat. Berbeda dengan Wang/Yu, kami masih bisa mengincar Wang," jelas Nitya yang bersama Greysia bertengger di peringkat 12 dunia.

Menjadi satu-satunya wakil Merah-Putih di babak semifinal tak membuat Greysia/Nitya menjadi terbebani. Hal ini justru melecut semangat mereka untuk berjuang habis-habisan demi nama Indonesia.

"Kami tak mau terbebani jadi satu-satunya wakil Indonesia di semifinal. Justru makin semangat, pokoknya kami akan berusaha memberikan yang terbaik," tambah Nitya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini