TRIBUNNEWS.COM - Pelatih tim voli putri Gresik Petrokimia, Mashudi, mengatakan bahwa kemenangan atas Jakarta Bank DKI 3-0 di pertandingan terakhir putaran pertama BSI Proliga 2014 di Jakarta pekan lalu menjadi modal ambahan mental bertarung anak-anak asuhnya.
Menurut Mashudi penampilan timnya baru keluar dan lepas saat di pertandingan tersebut dan berharap mereka bisa mempertahankan penampilannya saat menghadapi Jakarta Popsivo PGN di pertandingan pertama putaran kedua di Malang, Jumat (31/1/2014) mendatang.
"Kunci kemenangan kami kemarin adalah servis dan resive yang sangat baik. Dengan demikian mereka bisa merancang serangan-serangan yang efektif. Kemenangan ini juga membuat tim kami meningkat kepercayaan diri dan mentalnya. Mudah-mudahan itu akan menjadi tolak balik penampilan baik kami selanjutnya," ujar Mashudi.
Menghadapi lawan berat, Jakarta Popsivo PGN, Mashudi yakin timnya bisa mengimbangi permainan tim besutan pelatih Ansory tersebut asalkan mereka bisa mempertahankan permainan yang mereka mainkan akhir pekan lalu.
Meskipun pola permainan timnya sudah menunjukkan perbaikan tapi dia tetap menginstruksikan kepada para pemainnya untuk tetap melatih servis dan resive.
"Karna servis dan resive menentukan sekali dalam melancarkan serangan, terutama resive. Di latihan sepanjang pekan ini 80 persen latihan kami adalah melatih resive," ujar Mahudi.