News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Djarum Superliga Badminton 2014

Djarum Kudus Ditaklukkan Unisys Japan 2-3

Penulis: Murtopo
Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hayom Rumbaka

TRIBUNNEWS.COM - Tim putra Djarum Kudus takluk ditangan tim Unisys Japan 2-3 di pertandingan kedua babak penyisihan grup B Djarum Superliga Badminton 2014, yang digelar di DBL Arena, Surabaya, Selasa (4/2/2014).

Dionysius Hayom Rumbaka yang menjadi tunggal pertama Djarum Kudus, gagal menyumbang poin untuk timnya setelah dikalahkan Takuma Ueda 20-22, 16,21.

Namun di partai kedua, ganda putra Fran Kurniawan/Kevin Sanjaya Sukamuljo mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah menang dari pasangan Kenta Kazuno/Takuto Inoue 20-22, 22-20, 21-18.

Tim Djarum Kudus kembali tertinggal setelah tunggal keduanya, Thomi Azizan Mahbub takluk di tangan Kazumasa Sakai 14-21, 15-21. Ganda putra kedua Djarum Kudus Moh Ahsan/Berry Angriawan kembali bisa membawa tim Djarum menyamakan kedudukan 2-2 setelah menang 21-16, 22-20 atas Kenichi Hayakawa/Hiroyuki Endo.

Akan tetapi di partai penentuan, tunggal ketiga Djarum Kudus, M Bayu Pangisthu tidak mampu membawa poin kemenangan untuk timnya. Bayu dikalahkan Takuto Inoue 20-22, 11-21.

Sebelumnya di pertandingan hari pertama tim putra Djarum Kudus mampu mencuri kemenangan atas tim Koh Bros Singapore 3-2. Hingga saat ini djarum Kudus  berada di posisi ketiga papan klasemen sementara grup B dengan satu kali menang dan satu kali kalah di dua pertandingan pertamanya.

Selanjutnya djarum Kudus masih akan berhadapan dengan tim Guna Dharma Bandung dan Musica Flypower champion.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini