News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asia Junior Championships 2014

Indonesia Selangkah lagi ke Perempat Final

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anthony Sinisuka Ginting

TRIBUNNEWS.COM, TAIWAN - Indonesia butuh satu kemenangan lagi untuk memastikan tiket perempat final Asia Junior Championships 2014 dengan menjadi jawara di Grup A. Sebelumnya, dua kemenangan telah diamankan tim Merah-Putih atas Hong Kong dengan skor 4-1 dan Uzbekistan 5-0.

Pada pertandingan penyisihan terakhir yang akan dilangsungkan Senin (17/2/2014) di Taipei Gymnasium, Indonesia akan menantang tim India.

“Kalau melihat materi pemain di lapangan, rasanya lebih sulit melawan Hong Kong, ketimbang India. Namun dari daftar unggulan, India lebih tinggi peringkatnya. Hal ini terjadi karena pemain-pemain India secara individu punya ranking yang cukup tinggi,” jelas Lius Pongoh, manajer tim Indonesia, mengomentari laga melawan India.

“Kami yakin bisa memenangkan pertandingan melawan India, namun belum bisa memprediksi skornya berapa. Kami optimis bisa menjadi juara grup. Mudah-mudahan para pemain bisa tampil lebih baik dari sebelumnya,” tambah Lius.

Anthony Sinisuka Ginting dan Ruselli Hartawan kembali dipercaya untuk mewakili nomor tunggal putra- putri. Anthony sebelumnya sudah diturunkan saat laga melawan Uzbekistan, sementara Ruselli adalah penyumbang poin kemenangan pada pertandingan kontra Hong Kong.

“Ruselli belum tampil maksimal pada laga melawan Hong Kong, bisa jadi salah satu faktornya karena masih main pertama, jadi pukulannya masih monoton dan kurang lepas. Pada pertandingan melawan India, dia akan diturunkan lagi dan akan dilihat seperti apa penampilannya, semoga lebih baik,” ungkap Bambang Supriyanto, pelatih tunggal putri AJC 2014.

Berikut susunan pemain Indonesia melawan India di babak penyisihan Grup A:

Tunggal putra
Anthony Sinisuka Ginting vs Aditya Joshi

Tunggal putri
Ruselli Hartawan vs Ruthvika Shivani

Ganda putra
Clinton Hendrik K/Muhammad Rian Ardianto vs M.R Arjun/Chirag Shetty

Ganda putri
Apriani Rahayu/Rika Rositawati vs Rituparna Das/Ruthvika Shivani

Ganda campuran
Reinard Dhanriano/Nisak Puji Lestari vs Chirag Sen/Kuhoo Garg

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini