News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Saking Kerasnya Berlatih, Pelari Dedeh Erawati Sampai Pakai Parasut Besar

Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Atlet 100 meter lari gawang putri pemegang medali emas Sea Games 2012, Dedeh Erawati, berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (13/6/2014). Dedeh sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti kejuaraan atletik Malaysia Open 2014, akhir Juni mendatang. KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO

TRIBUNNEWS.COM - Menggembleng stamina menjelang berlaga bisa dengan aneka cara. Pelari 100 meter lari gawang putri, Dedeh Erawati, ini misalnya, untuk menguji kekuatan fisiknya dia tak hanya latihan berlari-lari dan berputar-putar mengelilingi stadion, tapi juga pakai alat bantu.

Alat bantu itu tak lain parasut yang talikan erat di pinggangnya. Ketika berlari kencang parasut mengembang besar tiga meter di belakang dia.

Dengan begitu, maka kekuatan lari Dedeh akan tertahan parasut yang mengembang tersebut. Ini cara Dedeh menguji stamina atau kekuatan dia berlari.

Dedeh tercatat pernah meraih medali emas Sea Games 2012. Kini dia bersiap untuk mengikuti kejuaraan atletik Malaysia Open 2014, akhir Juni mendatang. Ia tak ingin mengecewakan amanah negerinya.




Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini