News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Nasser Al-Attiyah Rajai Reli Dakar

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nasser Al-Attiyah sedang membersihkan kaca mobilnya

TRIBUNNEWS.COM, DAKAR - Ajang balap Reli Dakar 2015 resmi berakhir, Sabtu (17/1). Empat pemenang muncul dari total empat kategori yang dipertandingkan sejak 4 Januari lalu. Keempat pemenang ini sukses melewati 13 etape ganas yang membentang dari Argentina, Cili, dan Bolivia.

Kategori mobil, yang paling populer di Reli Dakar, sukses menghadirkan juara baru. Pemenang tahun ini adalah Nasser Al-Attiyah, pebalap Qatar yang membela tim Mini.

Tanda-tanda Nasser akan menjadi juara sudah terlihat sejak awal kompetisi. Berpasangan dengan Matthieu Baumel dari Prancis, Nasser terus memimpin sejak etape kedua hingga ke-13.

Keberhasilan Nasser membuatnya mencetak rekor baru sejabagai juara Reli Dakar. Kemenangan Nasser tahun ini sekaligus memperpanjang dominasi Mini sejak 2012.

Hasil Akhir Reli Dakar 2015:

Motor
1. Marc Coma (Spanyol) - KTM
2. Paulo Gonçalves (Portugal) - Honda
3. Toby Price (Australia) - KTM

Quads
1. Rafał Sonik (Polandia) - Yamaha
2. Jeremias González (Argentina) - Yamaha
3. Walter Nosiglia (Bolivia) - Honda

Mobil
1. Nasser Al-Attiyah (Qatar)/Matthieu Baumel (Prancis) - Mini
2. Giniel de Villiers (Afsel)/Dirk von Zitzewitz (Jerman) - Toyota
3. Krzysztof Hołowczyc(Polandia)/Xavier Panseri(Prancis) - Mini

Truk
1. Ayrat Mardeev/Aydar Belyaev/Dmitriy Svistunov (Rusia) - Kamaz
2. Eduard Nikolaev/Evgeny Yakovlev/Ruslan Akhmadeev (Rusia) - Kamaz
3. Andrey Karginov/Andrey Mokeev/Igor Leonov (Rusia) - Kamaz

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini