News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kejuaraan Dunia 2015

Kento Momota Punya Kecepatan Lebih Dibanding Wei Nan

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kento Momota

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kecepatan menjadi salah satu faktor yang menentukan kemenangan pebulutangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, atas Wei Nan (Hong Kong) pada babak perempat final Kejuaraan Dunia 2015.

Kecepatan Kento Momota lebih baik daripada Wei Nan pada laga yang digelar di Istora Senayan, Jumat (14/8/2015) itu.

Hal tersebut diungkapkan oleh Wei Nan setelah kalah 21-6 21-14 dari Momota. Menurut Wei Nan, kecepatannya saat pertandingan itu menurun lalu dia membiarkan Momota mengontrol pertandingan.

“Di gim kedua saya sempat memimpin, tapi kecepatan dia lebih baik daripada saya,” tutur Wei Nan.

Kento Momota akan menghadapi pebulutangkis Tiongkok, Chen Long. Chen Long melaju ke babak semifinal setelah mengalahkan pebulutangkis Denmark, Viktor Axelsen, 21-18 30-29.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini