Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia 9th World Junior, Cadet & U-21
Laporan Puspen TNI
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indonesia tuan rumah kejuaraan karate bergengsi kelas dunia, “The 9th World Junior, Cadet & Under 21 Karate Championships 2015” yang akan dilaksanakan pada 12-15 November 2015 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Bumi Serpong Damai, Tangerang Selatan - Banten.
Acara ini diselenggarakan oleh organisasi World Karate Federation (WKF) bersama dengan Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) yang dipimpin Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.
FORKI untuk menggelar kejuaraan dunia akbar ini, melakukan lobi dan kerja keras serta melalui perjuangan yang cukup panjang sejak di kejuaraan dunia WKF senior (dalam kongres WKF) di Paris tahun 2012, kemudian saat kejuaraan dunia Junior, Cadet dan Under 21 di Guadalahara – Spanyol, Indonesia resmi dipercaya sebagai tuan rumah World 9th Junior, Cadet & Under 21 Karate Championships 2015.
Hingga saat ini sudah 91 negara menyatakan ikut dalam kejuaraan Dunia Karate. 1425 atlet, 262 pelatih, 211 wasit/juri dan 267 official. Kejuaraan ini akan diikuti oleh tiga kelompok umur yakni Kadet (15-16 tahun), Junior (17-18 tahun), hingga di bawah 21 tahun (U-21), pertandingan terdiri dari 35 kelas.
Kejuaraan Dunia ini dilaksanakan dua tahun sekali, direncanakan pembukaan oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo pada tanggal 12 November 2015 di ICE BSD City Tangerang Selatan – Banten. Pihak Panitia Pelaksana telah menyiapkan 14 Hotel yang ada disekitar BSD City untuk menampung para atlet, pelatih, wasit/juri, official dan supporter. (*)